Pertarungan MotoGP Italia 2024, Ajang Pembuktian Marc Marquez

MotoGP Bagnaia
ILustrasi (Dok.MotoGP)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pebalap Gresini Racing Federal Oil, Marc Marquez, berambisi memenangkan pertarungan MotoGP Italia yang akan berlangsung di Sirkuit Mugello.

Setelah finis di posisi kedua dalam sesi sprint race, Marquez semakin yakin dengan peluangnya untuk meraih podium. Meskipun start harus memulai balapan di grid empat. Ia merasa optimis berkat kinerja mekanik yang berhasil meningkatkan performa motor Ducati Desmosedici GP23.

“Ini adalah trek yang tidak terlalu saya kuasai, tapi ceritanya berbeda dengan Ducati. Kami berhasil bersaing dengan GP24 yang masih memiliki sesuatu yang lebih. Mungkin kami melewatkan sesuatu di awal, tapi kami senang dan makin nyaman dengan hasil kali ini,” ujar Marc Marquez melalui siaran pers Federal Oil, Minggu (03/06/2024).

BACA JUGA: Posisi Start MotoGP Italia, Bagnaia Kena Penalti Grid Tiga Tempat

Sirkuit Mugello  tipikal salah satu sirkuit paling menantang dalam kalender MotoGP. Dengan tikungan tajam dan lintasan lurus panjang, Mugello menuntut keterampilan tinggi dari setiap pembalap.

Namun, pebalap sateli Ducati tersebut, menunjukkan kemampuan adaptasinya dengan cepat bersama motor Ducati yang semakin nyaman dikendarai. Kemampuan adaptasi ini akan menjadi modal untuk menaklukan MotoGP Italia.

Untuk memperjuangkan podium pertama di MotoGP Italia ini, tampaknya Marc Marquez harus menghadapi persaingan ketat papan atas dari Pecco Bagnaia dan Jorge Martin.

Start dari posisi keempat memberikan tantangan tersendiri bagi Marquez. Akan tetapi, dengan strategi start yang baik dan kemampuan manuver yang cerdas, Marquez dapat dengan cepat naik ke posisi depan.

 

(Saepul/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah Akibatkan Ikan Mati
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah, Ikan Mati
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Aksi bela palestina
Aksi Bela Palestina Digelar Depan Kedubes AS
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.