Persib Siapkan Cara Unik Umumkan Pemain Baru

Penulis: raffy

Saddil Ramdani Resmi Gabung Persib, Perkenalannya Lewat Cara Tak Biasa
Pengumunan Perkenalan Pemain Baru Persib, Saddil Ramdani. (RF/TM)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Persib Bandung akhirnya buka suara terkait kemungkinan mengumumkan pemain baru lewat media yang tak biasa. Persib Bandung menjelaskan kemungkinan itu bisa saja terjadi, meski medianya belum bisa diketahui.

Sebelumnya, Persib sempat mengukir sejarah dengan memperkenalkan Saddil Ramdani lewat media luar ruang, megatron. Gebrakan ini rupanya disambut positif oleh Bobotoh dengan cara menyaksikannya secara langsung.

Beredar kabar, bahwa Persib akan kembali mengenalkan pemain barunya lewat media interaktif lain. Seperti rumor yang beredar belakangan ini yaitu perkenalan di bokong truk yang nantinya akan berputar di Kota Bandung.

Baca Juga:

Manajemen Persib Pastikan Pemain Baru Segera Tiba

Lalu ada juga yang menyebutkan, perkenalan pemain baru akan dilakukan di salah satu mall ternama. Terlebih Persib dikenal memiliki hubungan harmonis dengan sejumlah mall di Kota Bandung.

Disinggung soal adanya rumor tersebut, Deputy CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan akhirnya memberi reaksi. Ia menilai kemungkinan itu tetap ada dan ia meminta Bobotoh tetap bersabar.

“Tunggu aja,” jawabnya dengan singkat.

Ia pun menambahkan, kini sosok pemain yang akan gabung Persib masih belum bisa disampaikan kepada publik. Terlebih prosesnya kini masih terus berlanjut dan diharapkan bisa rampung dalam waktu cepat.

“Tunggu aja,” timpalnya.

Disinggung soal perkenalan atau perpisahan pemain di waktu prime time, Adhitia merasa itu merupakan waktu yang tepat. Terlebih ia percaya, pengumuman di selepas waktu magrib akan dinaungi keberkahan.

“Karena kita nungguin dulu salat maghrib dan kita percaya waktu setelah maghrib itu penuh keberkahan.” tutupnya.

(RF/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
suzuki giias 2025
Suzuki Siap Sajikan Kejutan di GIIAS 2025, Mobil Baru dengan Teknologi Terkini!
nissan almera
Sinyal Mobil Baru di Indonesia, Almera Bakal Hidup Lagi?
Mahasiswa UI
Desain Gedung Anti Gempa Karya Mahasiswa UI Diakui Dunia
mobil china suzuki
Di Tengah Mobil China Jora-joran Diskon, Suzuki Punya Strategi Sendiri
Kesepakatan KTT BRICS
KTT BRICS Hasilkan 4 Kesepakatan Strategis, Ini Daftarnya
Berita Lainnya

1

Klarifikasi PT LIB Terkait Batalnya Keterlibatan Malut United dan Persebaya di ACC Cup 

2

Pelatih Persib Luapkan Isi Hatinya Yang Kurang Sreg Main di Piala Presiden

3

Donald Trump Surati Prabowo, Tetapkan Kenaikan Tarif Baru Hingga 32%

4

Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, 5 Desa Tertutup Abu Vulkanik

5

Wartawan TV Nasional Diintimidasi Saat Liput Aduan Orang Tua Siswa di Disdik Kota Bandung
Headline
Chelsea
Link Live Streaming Fluminense vs Chelsea Semifinal Piala Dunia Antarklub 2025 Selain Yalla Shoot
RS Permata Jonggol Bogor banjir - YouTube Budi Riyanto & Family
Banjir Bogor Terjang Rumah Sakit, Pasien Diungsikan
Eks Menteri Rusia tewas
Diduga Korupsi, Eks Menteri Rusia Ditemukan Tewas Tertembak Usai Dipecat Putin
bella ciao
Evolusi Perlawanan Lagu "Bella Ciao": dari Buruh ke Gerilya, dari Netflix ke Jalanan!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.