BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak tak ingin mengomentari lebih jauh akan hasil yang didapat timnya saat bertandang ke markas Borneo FC dalam dua musim terakhir. Menurut Bojan Hodak hal ini tak akan mempengaruhi tekad Persib Bandung untuk meraih kemenangan atas Borneo FC.
Dalam dua musim sebelumnya, Persib memang belum penah meraih kemenangan atas Borneo FC di kandangnya, Stadion Segiri, Samarinda. Pada musim 2022/2023, Persib kalah dengan skor 4-1. Lalu di musim selanjutnya juga kalah dengan skor tipis 1-0.
Menurut Bojan, hasil dua kekalahan beruntun di markas Borneo FC memang harus diputus. Apalagi laga ini teramat penting karena hasilnya bisa mempengaruhi persaingan menuju gelar juara. Akan tetapi Bojan pun enggan membebani timnya dan memilih bersikap santai.
BACA JUGA:
Persib Tetap Boyong Marc Klok ke Markas Borneo FC, Bojan Hodak Beberkan Alasannya
Sebut Borneo FC Sangat Berbahaya, Pelatih Persib Prediksi Pertandingan Akan Berjalan Sengit
“Ya, mereka adalah tim yang sulit, sulit untuk dikalahkan, dan ini akan menjadi laga yang berat. Kami akan mencoba, kami selalu mencoba di setiap pertandingan, dan semoga besok juga akan sama,” buka Bojan kepada awak media.
Demi mendapatkan hasil terbaik di laga tersebut, Bojan juga mengakui timnya akan menerapkan strategi yang lebih efektif. Hal ini dipilih karena Persib terlalu banyak kehilangan pemainnya. Yang mana itu juga akan mempengaruhi formasi dan komposisi pemain di lapangan.
“Kami kehilangan sejumlah pemain karena cedera dan akumulasi, tetapi kami memiliki skuat pemain yang bisa kami andalkan, dan kami juga bisa mengandalkan pemain-pemain muda sebagai pengganti mereka,” terang pelatih asal Kroasia tersebut.
Bojan pun memperkirakan pertandingan ini akan berjalan dengan berat karena Borneo bermain dengan status tim kandang. Hal ini biasanya selalu menjadi hal positif. Ditambah lagi mereka memiliki pemain-pemain bagus dan dikenal sangat kreatif.
“Sekarang ketika beberapa pemain absen, pemain lainnya akan punya kesempatan untuk tampil. Ini adalah kesempatan bagi mereka untuk membuktikan kepada saya dan semua orang bahwa mereka layak untuk berada di level utama.” tutup Bojan.
(RF/Usk)