Persib Benahi Masalah Sektor Lini Depan

Persib Ditolak Banyak Penyerang Asing
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak memimpin Sesi Latihan Timnya. (RF/Teropongmedia.id)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Persib Bandung terus berkonsentrasi dalam membenahi sektor penyerangan di masa persiapan kali ini. Jajaran pelatih Persib merasa, agresifitas lini depan Persib mengalami progres menjanjikan dan itu sangat terlihat dari sesi latihan beberapa waktu ke belakang.
Asisten pelatih Persib, Goran Paulic menerangkan masalah timnya dalam beberapa pertandingan terakhir memang berada di sektor depan. Pasalnya jajaran penyerang Persib terlihat kesulitan mencetak gol hingga akhirnya tim berjuluk Maung Bandung itu gagal mendapatkan kemenangan.
Dari hasil analisa beberapa pertandingan ke belakang, para pemain Persib terlihat kurang berani untuk masuk ke kotak penalti lawan. Dengan begitu peluang sulit didapat Persib karena kalah jumlah pemain di jantung area pertahanan lawan.
“Pada dasarnya kami berbicara dengan pemain setiap harinya dan memang di 2-3 laga terakhir kami cukup bermasalah (di depan). Masalah kami adalah kurang pemain yang masuk ke kotak penalti saat ada peluang,” ungkap Goran, Senin (29/1/2024).
Ia menambahkan, kinerja Ciro Alves dan David da Silva memang sudah cukup maksimal dalam beberapa laga terakhir. Namun sayangnya kerja keras kedua pemain asal Brasil itu kurang mendapat dukungan dari pemain lainnya, sehingga Persib kerap kesulitan dalam mencetak gol.
Kehadiran Stefano Beltrame diakui Goran cukup memberikan dampak besar di sektor depan timnya, terutama di sesi uji tanding kontra Dewa United beberapa waktu lalu. Ia berharap kerja keras yang sudah dilakukan Stefano bisa terus berlanjut saat Persib kembali berjuang di kompetisi Liga 1 2023/2024.
“Sejauh ini semuanya sudah tahu hanya ada Ciro dan David. Mereka memang sudah melakukan tugasnnya tapi kami perlu lebih banyak pemain di kotak penalti. Sekarang Stefano sudah lebih agresif dan mempunyai tugas sebagai pencetak gol meski sebagai gelandang,” kata dia.
Ia menyadari kemampuan Ciro dan David memang menjadi sorotan bagi para bek lawan untuk menjegalnya. Dengan begitu kata Goran, ini merupakan momen yang baik bagi Stefano untuk menjadi alternatif tim Persib dalam mencetak gol.
“Kami harus lebih menyerang untuk mendapat opsi lain selain Ciro dan David, karena semua sudah tahu apa yang mereka akan lakukan. Lawan sudah bersiap untuk menjaganya, jadi kami harus melibatkan lebih banyak pemain di kotak penalti,” katanya.
(RF/Masnur)
Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva