Penumpang Whoosh Naik 25 Persen di Libur Iduladha

Penulis: distopia

tiket Whoosh libur iduladha
(KCIC)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Penumpang kereta api cepat Whoosh meningkat sebesar 25 persen di momen libur Iduladha 2024. Dalam periode 14-18 Juni 2024, penumpang Whoosh tembus di angka 85 ribu.

“Tiket Whoosh yang telah terjual pada periode 14 sampai 18 Juni telah mencapai 85 ribu tiket,” kata GM Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa, Selasa (18/6/2024)

Angka angkutan Whoosh paling tinggi terjadi pada Sabtu 15 Juni. Di hari tersebut, kereta api Whoosh mengangkut 21 ribu penumpang.

“Perjalanan Kereta Cepat Whoosh di hari itu memiliki okupansi di atas 95 persen,” ungkapnya.

Eva menjelaskan, stasiun Halim menjadi stasiun dengan Keberangkatan tertinggi dengan jumlah sebanyak 13.550 penumpang atau 60 persen dari keseluruhan penumpang Whoosh pada hari tersebut. Adapun Stasiun Stasiun Padalarang melayani sebanyak 5.703 penumpang dan Stasiun Tegalluar sebanyak 1.836 penumpang.

“Secara total volume penumpang pada moment libur bersama Iduladha mengalami peningkatan sekitar 25% dibandingkan hari-hari biasa,” jelasnya.

Pada momen libur akhir pekan ini, tiket perjalanan Whoosh keberangkatan Halim mulai pukul 06.40 – 18.00 atau sebanyak 20 dari 24 perjalanan mayoritas okupansi mencapai hingga 98 persen.

Sampai dengan saat ini, Jumlah ini masih akan terus bertambah seiring penjualan di berbagai saluran yang masih terus berlangsung.

BACA JUGA: Ketua RW di Bandung Ditusuk Orang Mabuk, Polisi Dalami Motif

Eva menjelaskan, banyaknya masyarakat yang memanfaatkan Whoosh sebagai salah satu moda transportasi dari dan menuju Jakarta-Bandung ini juga tidak lepas dari inovasi layanan yang terus dilakukan oleh KCIC.

“Mayoritas penumpang Whoosh pada periode kali ini adalah wisatawan yang turun di Stasiun Padalarang dan melanjutkan menggunakan KA Feeder menuju Stasiun Bandung. Melalui kolaborasi dengan destinasi wisata, penumpang Whoosh bisa mendapatkan diskon hingga gratis ke berbagai lokasi,” pungkasnya.

(Cesar/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
johann-zarco-takaaki-nakagami-lcr-honda-presentation-silverstone-motogp-2024
Zarco Merasa Terjebak, Motor Honda Tak Lagi Memberi Harapan
Badak Jawa - Instagram BTN Ujung Kulon
Varietas Genetik Turun, Badak Jawa Ujung Kulon Ditranslokasi
Hyundai stargazer terbaru
Hyundai Siap Bawa Mobil Baru ke Indonesia, Stargezer Terbaru Siap Bikin Rival Panas Dingin?
Koin Umayyah
Koin Umayyah Ungkap Fakta Islam Masuk ke Indonesia Bukan ke-13, Fadli Zon: Saatnya Kita Tulis Ulang Sejarah!
vinfast vf3
Pemilik VinFast VF3 Curhat soal Masalah Suspensi, Biaya Ditarif Per Jam Bikin Ogah!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Port FC Piala Presiden 2025 Selain Yalla Shoot

2

Remu Suzumori Masuk Daftar 7 Aktris Paling Sukses di Jepang

3

Groundbreaking Masjid Jami Soeprapto Soeparno, Hadirkan Pusat Spiritual dan Sosial Modern di Jakarta Timur

4

Aston Martin Fokus Bangun Era Baru Bersama Alonso dan Stroll, Bukan Cari Pebalap Baru

5

The Klan Unity, Puncak Acara 37th Bikers Brotherhood 1%MC Indonesia
Headline
oasis adidas
Konser Reuni Oasis Berhasil, Tapi Kolaborasi dengan Adidas Banjir Kritik dan Drama!
Banjir Longsor Bogor - Instagram Bupati Bogor
18 Kecamatan di Bogor Terdampak Banjir dan Longsor, 3 Tewas
Real Madrid
Taklukkan Dortmund 3-2, Real Madrid Melaju ke Semifinal Piala Dunia Antarklub 2025
Tokoh OPM Enos Tipagau Berhasil Dilumpuhkan TNI
Tokoh OPM Enos Tipagau Berhasil Dilumpuhkan TNI

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.