Pendaki Semelekete Bagikan 100 Syal Damai Hijaukan Bumi di Gunung Ciremai

pendaki semelekete gunung ciremai
Foto (dok.Pendaki Semelekete)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Komunitas Pendaki Semelekete telah melakukan pendakian ke Gunung Ciremai via Sadarehe, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, pada tanggal 17 dan 18 Februari 2024.

Awalnya pendakian akan dilakukan di Gunung Lawu, Via Cetho. Namun, karena ditutup, pendakian dialihkan ke atap Jawa Barat, yaitu Ciremai. Pendakian itu  membawa misi  dengan tajuk “100 Syal Damai Hijaukan Bumi Dimulai dari Gunung Ciremai”.

“Kami akan membagikan seratus syal kepada para pendaki lainnya sebagai upaya, mengingatkan untuk selalu menjaga hijaunya alam ini. Syal menjadi pengingat dalam kegiatan minat khusus ini dan menjadi kebanggan pada penerimanya,” kata Koordinator Pendaki Semelekete, Derry Fitriadi.

(dok.Pendaki Semelekete)

BACA JUGA: 7 Rekomendasi Film Pendaki Gunung, Jangan sampai Terlewatkan!

Selain itu, para pendaki pun akan melakukan penanaman, puluhan bibit pohon, hasil kolaborasi dengan Taman Gunung Ciremai Nasional.

Pendakian Gunung Ciremai via sadarehe ini mendapatkan dukungan penuh dari Migas Utama Jabar, Bank BJB Soreang, Bank BJB Syariah, dan Teropong Media.

Pendaki Semelekete adalah komunitas pegiat olah raga minat khusus yang berdomisili di Bandung, Sukabumi, Bogor, dan Jakarta. Sejumlah pendakian gunung sudah dilakukan di Gunung Gede, Pangrango, Ciremai, Prau, Sindoro, Sumbing, Merbabu, dan Slamet.

(dok.Pendaki Semelekete)

Seiring berjalannya waktu pendakian, kerap membawa misi penghijauan untuk memerangi dampak pendidihan global yang melanda dunia akhir-akhir ini. Sedikit kontribusi, tetapi membawa kebermanfaatan bagi alam Indonesia.

(Saepul)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
perusahaan diana potong gaji karyawan karena sholat jumat-2
MPR Desak Usut Tuntas Kasus Potong Gaji Karyawan Karena Salat Jumat
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.