Pemerintah Pastikan Anggaran Program Makan Siang Gratis Aman!

Program Makan Siang Gratis
Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy (dok. RRI)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan, Pemerintah menyatakan anggaran untuk program makan siang gratis yang diusung salah satu paslon dipastikan aman.

Lebih lanjut Muhadjir mengatakan, anggaran untuk program ini tidak akan menambah pos anggaran baru. Hanya saja, kata dia, dananya akan diambil dari beberapa pos anggaran yang tersedia.

“Anggarannya aman, itu kan istilahnya cuma memindahkan amplop (pos anggaran) saja. Selama ini kan sudah ada anggaran pendidikan di BOS, kemudian nanti kalau bisa juga dari dana desa, jadi jangan bayangkan nanti ada tambahan anggaran baru, enggak gitu,” kata Muhadjir seperti Teropongmedia kutip melalui RRI, Rabu (28/7/2024).

BACA JUGA: Fakta Program Makan Siang Gratis Prabowo, Bikin Untung Rakyat?

Muhadjir mengatakan anggaran program ini bisa masuk dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN). Serta dapa juga masuk ke dalam APBN Perubahan.

Dengan begitu, kata dia, proses transisi program pemerintahan kelak dapat berjalan lancar. Namun ia menegaskan bahwa rancangan anggaran program makan siang gratis masih bersifat pembahasan.

“(Terlalu dini untuk dibahas ngga pak?) Nggak, itu kan masih dalam pembahasan juga. Belum diketok oleh DPR, masih pembahasan kok,” ucap Muhadjir.

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Perumda Pasar Targetkan Gedung Baru Pasar Cihaurgeulis
Perumda Pasar Targetkan Gedung Baru Pasar Cihaurgeulis Bakal Diisi Pedagang Tahun Ini
jasa joki strava
Viral, Jasa Joki Strava Bikin Orang Fomo Makin Flexing!
Kang Akbar Yakin Dapat Tiket dari Partai Golkar
Kang Akbar Yakin Dapat Tiket dari Partai Golkar Maju Pilwalkot 2024
Burj Al Arab
Simbol Kemewahan, Burj Al Arab Hadir di Manado!
BAALE gelar tur konser
BAALE Gelar Konser Bertajuk Fortuna di Sumatera!
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
UU KIA kementrian PPPA
Jokowi Sahkan UU KIA, Kementrian PPPA Buat Turunannya
Cawagub Sumatera Utara
PKB Usung Nagita Slavina Jadi Pasangan Bobby Nasution di Pilkada Sumut
kantor kementerian esdm digeledah
Kantor Kementerian ESDM Digeledah Bareskrim, Terkait Korupsi 2020
Aktor Bollywood Selundupkan Hewan Langka Indonesia
Terciduk, Aktor Bollywood Selundupkan Hewan Langka Indonesia