Pasar Thrifting Cimol Gedebage Bandung Kembali Dibuka

gedebage
ilustrasi. (web)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pasar Cimol Gedebage, Kota Bandung kembali dibuka. Ratusan pedagang pakaian bekas terlihat kembali membuka kios dagangannya, Jumat (24/3/2023). Sebelumnya, pasar thrifting terbesar di Bandung ini Sempat tutup sejak Selasa lalu.

Ketua Paguyuban Pedagang Cimol Gedebage, Rusdianto mengatakan, para pedagang berinisiatif untuk menutup dan tidak berjualan menunggu situasi kondusif.

Ia menyebut larangan dari pemerintah terkait impor baju bekas sangat berdampak terhadap penjualan.

“Sehingga dengan inisiatif kemarin pada pedagangmenutup kios dagangannya, karena dikhawatirkan merembet kepada pedagang,” kata Rusdianto.

Rusdianto pun berharap kepada pemerintah, agar thrifting atau kegiatan jual beli pakaian bekas bisa berjalan seperti semula. Karena kegiatan impor bukan kapasitas dari pedagang.

“Kita betul-betul membeli barang ini dari importir, kita jual disini. Artinya dampak sangat berpengaruh terhadap omzet para pedagang,” ujarnya.

Rusdianto juga menilai thrifting tidak mengganggu UMKM, mengingat para pedagang justru merupakan pelaku usaha mikro.

BACA JUGA: Masjid Al Jabbar Kembali Dibuka, Jangan Lakukan Kebiasaan Ini!

Sebelumnya, sekitar 200 bal pakaian bekas impor atau thrifting disita Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Jawa Barat, dari sebuah gudang di kawasan Pasar Gedebage, Kota Bandung, Jawa Barat.
Penyitaan itu dilakukan karena diduga terjadi tindak pidana berdasarkan Pasal 110 Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2014 tentang Perdagangan.

Pemerintah melarang adanya aktivitas jual beli pakaian impor karena dapat mengganggu penjualan produk dalam negeri. Hal ini diatur dalam Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 40 Tahun 2022 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 18 Tahun 2021 tentang Barang Dilarang Ekspor dan Barang Dilarang Impor.

 

(Dist)

 

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Alberto Rodriguez: Hati Saya Akan Selalu Biru
Alberto Rodriguez: Hati Saya Akan Selalu Biru
Final Four Proliga Jadi Milik Tim Putri Jakarta Pertamina Enduro
Laga Pembuka Final Four Proliga Jadi Milik Tim Putri Jakarta Pertamina Enduro
Sosok Pengganti Fitrul Dwi Rustapa
Sosok Pengganti Fitrul Dwi Rustapa di Persib Bandung Akhirnya Terjawab
Penting Label BPA Free
Penting Mengetahui Label BPA Free pada Produk Plastik
Menyimpan Foto di Google Drive
Cara Simpan Foto di Google Drive untuk Atasi Memori Penuh di Handphone
Berita Lainnya

1

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

2

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Manchester United Lepas Marcus Rashford
Manchester United Lepas Marcus Rashford di Musim Panas?
David Raya Resmi Dipermanenkan Arsenal
David Raya Resmi Dipermanenkan Arsenal dari Brentford
Spanyol di Perempat Final Euro 2024 Hadapi Jerman
Hadapi Spanyol di Perempat Final Euro 2024 Jerman Dihantui Rekor Buruk
Argentina Tanpa Lionel Messi Hadapi Ekuador
Argentina Tanpa Lionel Messi Hadapi Ekuador di Copa America 2024