Otto Hasibuan Ungkap Opsi Pembebasan untuk Jessica Wongso

otto hasibuan Jessica Wongso (2)
foto (Youtube/Deddy Corbuzier

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kuasa hukum terpidana Jessica Wongso, Otto Hasibuan dalam podcast Youtube Deddy Corbuzier mengungkap opsi pembebasan hukum kliennya.

Otto mengungkap, opsi tersebut adalah pengajuan grasi kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk membebaskan Jessica Wongso dari bui.

“Beberapa hari lalu saya datang lagi, siapa tahu berubah. Waktu itu kan mungkin baru dua tahun dialaminya, belum sakit belum parah, ini sudah hampir tujuh tahun,” ungkapnya melansir Youtube Deddy Corbuzier, Minggu (8/10/2023).

BACA JUGA: Lusa Hari Ultah Jessica Wongso, Kisah Pilu Terpidana Kopi Sianida Hanya Ingin Kado Bebas

Namun, Otto tak mengira jawaban yang akan diberikan oleh Jessica. Otto menyebut, Jessica tidak mau meminta ampun atas kesalahan yang tidak pernah dia perbuat.

“Tapi dia jawab, ‘Om jangan tanya lagi saya tidak akan mau mengakui sesuatu hal yang tidak pernah saya lakukan’,” kata Otto Hasibuan.

Pilihan itu ia pernah tawarkan kepada Jessica seusai menjalani sidang vonis kasus pembunuhan Mirna Salihin.  Ia menawarkan hal itu lantaran merasa kasihan kepada Jessica yang harus dipenjara.

“Tiga tahun lalu ketika Jessica sudah menjalani hukuman saya tanya sama Jessica, walaupun di dalam hati saya juga nggak boleh saya katakan tetapi saya juga memancing atau mengatakan. Waktu itu saya gundah sekali saya kasihan lihat kamu di dalam penjara mungkin Jes, siapa tahu saya bisa yakinkan presiden atau siapa pihak pihak tertentu ajukanlah grasi,” ujar Otto.

Mengingat kembali pembicaraan dengan Jessica, kata Otto, merasa sedih dan bahkan ingin menumpuhkan air matanya.
“Saya terus terang, saya mau nangis,” ungkap Otto.
Pasalnya, ia meminta kliennya untuk mengakui kesalahan yang diyakini kliennya tidak melakukan agar dapat mengajukan grasi.
“Kalau kau grasi siapa tahu diterima supaya kau bebas, apa dia bilang? ‘apa syaratnya?’, syaratnya kamu harus ngaku minta ampun,” jelas Otto.
Akan tetapi, Jessica tegas menolak tawaran dari Otto dengan langkah grasi supaya bisa terbebas dari jeruji besi.

“Om, saya tidak mau grasi. Saya tidak mau mengakui sesuatu yang tidak pernah saya lakukan,” cerita Otto mengungkapkan jawaban Jessica Wongso.

 

 

(Saepul/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
IMG_20241104_170618
Gugun Gusman Cetak Sejarah di One Pride MMA
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

3

Aksi Reuni 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa, Balas Dendam?

4

Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!

5

Update, Korban Tewas Akibat Letusan Gunung Lewotobi Laki-laki Jadi 10 Orang
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya