Ochi Rosdiana Resmi Dinikahi Pilot Ganteng, Berat Mas Kawinnya Unik

Ochi Rosdiana
Suami Ochi Rosdiana (Insagram/@luthfiarf)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Mantan member JKT48, Ochi Rosdiana, resmi melepas masa lajang! Minggu (2/2/2025), ia dipersunting oleh pujaan hatinya, Luthfi Arif Adianto, dalam sebuah pernikahan yang digelar di Grand Tower Slipi, Jakarta Barat.

Pasangan ini tampil memukau dengan balutan busana adat Minang berwarna abu-abu. Video yang beredar di media sosial memperlihatkan Luthfi memberikan mas kawin berupa logam mulia seberat 22,25 gram.

Berat mas kawin tersebut dinilai angka yang unik dan bertepatan dengan tanggal pernikahan mereka! Dengan harga emas saat ini, mas kawin tersebut ditaksir bernilai sekitar Rp36,1 juta.

BACA JUGA : Pernikahan Mewah Rasyid Rajasa dan Tamara Kalla: Tiga Presiden Jadi Saksi

Profersi Suami Ochi Rosdiana

Sosok Luthfi Arif Adianto, suami Ochi, langsung menjadi sorotan. Berbeda dengan Ochi yang merupakan publik figur, Luthfi berasal dari luar dunia hiburan. Akun Instagramnya, @luthfiarf, kini telah memiliki lebih dari 6 ribu pengikut, namun informasi tentang dirinya masih terbatas.

Namun, dari foto pre-wedding dan video TikTok @ochirosdianaaaa, terungkap bahwa Luthfi berprofesi sebagai seorang pilot. Video tersebut memperlihatkan Ochi melakukan panggilan video dengan Luthfi yang sedang mengenakan seragam pilot di kokpit pesawat. Romantis.

Sebelum menikah, Ochi telah membagikan momen lamaran yang terjadi pada (19/1/2025). Pernikahan ini juga mewujudkan impian Ochi untuk menikah muda, meski sedikit meleset dari target usia 25 tahun. Kini, di usia 26 tahun, ia telah resmi menjadi istri seorang pilot tampan.

 

(Hafidah Rismayanti/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
pemutihan BI Checking-3
Cara Cek BI Checking Online Lewat Hp, Anti Ribet!
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah Akibatkan Ikan Mati
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah, Ikan Mati
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Aksi bela palestina
Aksi Bela Palestina Digelar Depan Kedubes AS
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.