Niko Kovac Ditunjuk Sebagai Pelatih Baru Borussia Dortmund

Niko Kovac
(X/@andresweiss_)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Mantan pelatih Bayern Munchen, Niko Kovac, telah resmi diangkat sebagai pelatih baru Borussia Dortmund dengan kontrak yang berlaku sampai tahun 2026.

Pengumuman ini disampaikan oleh direktur olahraga Dortmund, Lars Ricken, setelah timnya meraih kemenangan 3-1 atas Shakhtar Donetsk di Liga Champions pada Kamis (30/1/2025).

“Saya bisa mengonfirmasi bahwa kami telah mencapai kesepakatan dengan Kovac,” ujar Ricken kepada DAZN. “Mike Tullberg akan memimpin tim dalam laga Bundesliga melawan Heidenheim pada Sabtu, sebelum Niko mengambil alih pada Minggu.”

Dortmund sebelumnya sudah memecat Nuri Sahin pada 22 Januari, karena memiliki hasil buruk ketika di Bundesliga dan tersingkir dari DFB Pokal. Dari 27 laga, Nuri Sahin hanya bisa memberikan 12 kemenangan, empat seri, dan 11 kekalahan.

Akhirnya Dortmund terpuruk di posisi ke-11 klasemen Bundesliga dengan 26 poin dari 19 pertandingan. Mereka sudah kalah tiga kali dan cuma sekali imbang sejak liga bergulir lagi 10 Januari.

Kovac sebelumnya pernah meraih gelar DFB-Pokal ketika bareng Eintracht Frankfurt, dan gelar Bundesliga di Bayern Munich.

“Pekerjaan yang diberikan kepada kami di BVB membuat kami tenang selama masa negosiasi, jadi saya yakin kami bisa meraih banyak hal di masa depan,” ungkap Kovac di situs resmi klub.

“Yang terpenting bagi kami semua adalah memiliki determinasi luar biasa, hati yang besar, dan keinginan untuk bekerja keras demi membawa Borussia Dortmund tampil baik mungkin di Bundesliga, Liga Champions, dan Piala Dunia Antarklub musim panas nanti.”

“Kami akan hadapi tantangan ini dengan fokus dan determinasi tinggi.”

Kovac akan melakukan debutnya pada akhir pekan ini saat Dortmund bertemu dengan FC Heidenheim.

Ia juga tidak akan datang sendiri. Karena Kovac dikabarkan akan membawa saudaranya yaitu Robert Kovac sebagai asisten pelatih. Serta analis pertandingan yaitu  Filip Tapalovic.

BACA JUGA: Timnas Indonesia U-20 Gebuk India 4-0, M Ragil Cetak Brace

Niko Kovac sebelumnya memang tanpa klub sejak awal tahun lalu lalu. Karena pada Maret 2024, ia ditendang VfL Wolfsburg.

Dengan masuknya Kovac untuk menggantikan Nuri Sahin, hal ini disebut The Athletic akan memberikan dampak bagus. Sebab Kovac sudah dikenal sebagai pelatih yang memiliki konsep bertahan yang rigid.

Ia juga dikabarkan akan mengorbitkan pemain-pemain muda diataranya yaitu Aurelien Tchouameni (Real Madrid), Felix Nmecha (Dortmund), Micky Van der Ven (Tottenham), dan Omar Marmoush (Manchester City).

 

 

(Haqi/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah Akibatkan Ikan Mati
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah, Ikan Mati
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Aksi bela palestina
Aksi Bela Palestina Digelar Depan Kedubes AS
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.