Nick Kuipers Siap Perkecil Selisih Poin Persib Bandung dengan Borneo FC

Persib vs Borneo FC
PERSIB VS BORNEO FC.(Ilustrasi: Eki/Teropongmedia.id).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Skuad Persib Bandung tampaknya tak gentar menghadapi tim tuan rumah Borneo FC pada laga pekan ke 16 Liga 1 2023/2024, Sabtu (21/10/2023) ini.

Hal itu ditegaskan bek Persib, Nick Kuipers yang memastikan bahwa semua pemain dalam keadaan siap tampil menghadapi tim pemuncak klasemen tersebut.

Laga bergengsi ini akan berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, mulai pukul 19.00 WIB. Kedua tim sama-sama punya motivasi tinggi untuk memenangkan laga tersebut.

Nick Kuipers, pemain asal Belanda ini mengatakan bahwa ia bersama seluruh tim sudah melakukan persiapan dengan baik selama satu pekan terakhir di bawah gemblengan pelatih Bojan Hodak.

Perjalanan jauh dari Bandung meneuju Samarinda pun sudah dipersiapkan untuk bisa menghadapi pemuncak klasemen sementara hingga pekan ke-16 ini.

“Saya pikir kami melewatkan satu pekan persiapan yang bagus. Sedikit jauh perjalanan ke sini, tapi saya yakin semua dalam keadaan siap. Lawan tim nomor satu di liga, kami pun ekstra motivasi untuk itu,” tandas Kuipers, seperti dilansir laman resmi klub.

Kuiper dan kawan-kawan memastikan diri siap tampil dengan penuh motivasi untuk melanjutkan tren positif Persib sejauh ini.

Dutegaskan, Persib siap memangkas selisih poin dengan Borneo FC yang saat ini terpaut 4 angka saat ini.

Persib Bandung saat ini berada di posisi ke 3 klasemen sementara dengan koleksi poin 31, sedangkan Borneo FC berada di posisi ke-1 klasemen dengan poin total 31.

“Terpenting adalah kami memenangkan pertandingan, saya pikir semua pemain seperti itu, kami termotivasi untuk laga besok. Jadi saya pikir tidak ada yang spesial, semua siap untuk laga besok,” katanya.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
solo jadi daerah istimewa
Solo Diusulkan Jadi Daerah Istimewa?
sidang hasto
Tak Ada Saksi Kuat, Hakim Minta Hasto Dibebaskan
khabib nurmagedov diusir dari pesawat-1
Khabib Nurmagomedov Tolak Tawaran USD40 Juta untuk Kembali ke UFC, Pilih Bisnis dan Pelatihan
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 26 April 2025
Lewis Hamilton Kembali Jalani Sesi Latihan
Pindah ke Ferrari, Lewis Hamilton Ungkap Proses Adaptasi yang Tidak Mudah
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.