Ngabalin Sebut Ada Aspirasi Jokowi Dijadikan Ketua Dewan Pembina Golkar

ngabalin jokowi golkar
(JPNN)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Politikus Partai Golkar Ali Mochtar Ngabalin mengungkapkan, ada aspirasi untuk menjadikan Jokowi sebagai Ketua Dewan Pembina Partai Golkar tahun 2024-2029.

Ngabalin menyatakan, aspirasi itu berkembang dari para pengurus Golkar di tingkat daerah dalam Musyawarah Nasional (Munas) XI Partai Golkar.

“Di forum ini juga ya, iya ini sekarang yang aspirasi sedang terus berkembang dan baik dari daerah-daerah yang ada di forum Munas ini adalah meminta kesediaan Bapak Jokowi menjadi Ketua Dewan Pembina Partai Golkar untuk 2024-2029,” ujar Ngabalin di Jakarta Convention Center, Selasa (20/8/2024).

“Setuju belum setuju, urusan belakang itu,” kata dia melanjutkan.

Ngabalin mengatakan, Golkar akan mempertimbangkan semua aspirasi yang berkembang. Alasannya, Golkar merupakan partai yang terbuka dan modern.

Namun, ia mengingatkan bahwa Golkar juga mempunyai AD/ART yang mengatur perihal penetapan Dewan Pembina.

Beberapa waktu belakangan terdengar isu ramai bahwa Presiden Jokowi akan menjadi Ketua Dewan Pembina Partai Golkar.

Isu ini kembali muncul di tengah-tengah pelaksanaan Munas Golkar setelah sempat berembus pada awal 2024.

Ketua Umum hingga Ketua Dewan Pembina Pengamat politik Jannus TH Siahaan berpandangan, Jokowi kemungkinan besar akan mendapatkan posisi sebagai sesepuh atau politikus senior Golkar bila bergabung ke partai berlambang pohon beringin itu.

BACA JUGA: Reaksi PDIP Terkait Peluang Jokowi Jadi Ketua Dewan Pembina Partai Golkar

“Boleh jadi bukan untuk menjadi Ketua Umum DPP Partai Golkar, tapi sebagai Dewan Pembina dan sejenisnya, yang membuat posisi Jokowi secara simbolis lebih senior ketimbang seorang ketua umum,” kata Jannus, 5 Maret 2024.

Posisi sebagai Dewan Pembina dianggap lebih cocok dan sepadan dengan Jokowi mengingat dia adalah presiden.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
cr=t_0,w_100
Dustin Poirier Umumkan Laga Terakhir di UFC 318 Kontra Max Holloway
1972564
Montoya: Sergio Perez dan Zhou Guanyu Pilihan Ideal untuk Cadillac di F1 2026
c (3)
Novak Djokovic Isyaratkan Madrid Open 2025 Jadi Penampilan Terakhirnya
Ester Nurumi Tri Wardoyo
Piala Sudirman 2025, Indonesia Menang Telak 5-0 atas Inggris
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 28 April 2025
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
alex-marquez-di-sprint-race-motogp-spanyol-2025-foto-gresini-znfc
Alex Marquez Raih Kemenangan Perdana MotoGP, Ukir Sejarah Keluarga di Jerez
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-25
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.