MUI Bali Minta Panitia Pembagian Daging Kurban Tak Gunakan Plastik

MUI Bali
Panitia kurban mengemas daging hewan kurban yang akan dibagikan kepada warga di Padangsambian, Denpasar, Bali, (Antara)

Bagikan

DENPASAR,TM.ID: Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Bali meminta panitia pembagian daging kurban tidak menggunakan plastik sekali pakai untuk mengurangi sampah plastik.

“Kami sudah terbitkan surat kepada panitia penyembelihan untuk tidak menggunakan plastik,” kata Sekretaris Umum MUI Bali Ismoyo Sumarlan di Kota Denpasar, Rabu (28/6/2023).

Lembaga Pemuliaan Lingkungan Hidup dan Sumber Daya Alam MUI Bali, menurut dia, pada Senin (26/6) sudah menyampaikan surat imbauan kepada panitia kurban untuk menjaga lingkungan.

Panitia pembagian daging kurban diarahkan untuk menggunakan wadah yang lebih ramah lingkungan seperti besek, daun, atau wadah yang bisa digunakan secara berulang.

MUI Bali menekankan pentingnya pengurangan penggunaan plastik yang susah diurai demi kelestarian lingkungan.

Selain itu, MUI mengimbau panitia kurban tidak mengikat hewan kurban di taman atau ruang terbuka hijau sebelum disembelih serta memastikan pembuangan sisa penyembelihan hewan kurban tidak mencemari lingkungan sekitar tempat pemotongan hewan.

Pengelola Rumah Potong Kambing Aqiqah Sanur di Kota Denpasar, Rahman Saparingga, menyiapkan besek dari bambu untuk mengurangi penggunaan plastik dalam distribusi daging kurban. Dia membeli besek-besek untuk membungkus daging kurban dari pasar.

Pemerintah Provinsi Bali sudah melarang penggunaan kantong plastik sekali pakai, sedotan plastik, dan styrofoam sejak 1 Juli 2019.

Larangan itu tertuang dalam Peraturan Gubernur Provinsi Bali Nomor 97 Tahun 2018 tentang Pembatasan Timbulan Sampah Plastik Sekali Pakai.

BACA JUGA: Menko PMK Sarankan Pemotongan Hewan Kurban Serentak Kamis

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
anggota DPR judi online
Nama Anggota DPR Pelaku Judi Online Bakal Ketahuan!
Puncak
5 Fakta Pembongkaran Lapak PKL di Puncak Bogor
WhatsApp Image 2024-06-29 at 08.37
Sinergi PLN dan UMKM, Dukung Produksi Teh Berkualitas di Cimaung
film Thailand paling romantis 2024
5 Film Thailand Paling Romantis 2024, Jangan Sampai Ketinggalan!
Arief Poyuono Sebut di Era Jokowi Negara Diperas Hacker
Arief Poyuono Sebut di Era Jokowi Negara Diperas Hacker, Bukti Keamanan Siber Lemah
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

BSSN Ngaku Tidak Ada Tata Kelola soal Peretasan PDN, DPR: Kebodohan!
Headline
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024, Vinicius Junior Bersinar
Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Melangkah ke Perempat Final, Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Jelang 16 Besar Euro 2024 Pemain Manchester City Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024
Legenda Kiper Timnas Italia Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024