BANDUNG,TM.ID: Instal ulang laptop Windows 10 mungkin terdengar seperti tugas yang menakutkan bagi sebagian pengguna. Namun, dengan perkembangan teknologi, proses ini sekarang dapat kita lakukan secara mandiri tanpa perlu bantuan teknisi. Artikel ini akan memberikan panduan langkah demi langkah tentang cara instal ulang laptop Windows 10 tanpa menggunakan flashdisk.
Dengan mengikuti petunjuk ini, pengguna dapat menyegarkan kembali PC atau laptop mereka, meningkatkan performa, dan menyelesaikan masalah yang mungkin muncul.
Cara Instal Ulang Laptop Melalui Desktop
Berikut cara yang bisa kamu lakukan untuk bisa instal ulang laptop di dekstop.
- Langkah pertama adalah membuka Start Menu dan memilih opsi Setting pada menu tersebut.
- Dari menu Setting, pilih Update & Security untuk melanjutkan proses instal ulang.
- Dalam menu Update & Security, pilih opsi Recovery dan klik Get Started. Di sini, pengguna akan memilih pilihan, yaitu Keep my files dan Remove Everything. Jika ingin menginstal ulang Windows dengan menghapus semua data,sebaiknya memilih Remove Everything.
- Ikuti instruksi selanjutnya untuk menyelesaikan proses install ulang. Pastikan untuk menyimpan data yang diperlukan sebelum memulai proses ini.
BACA JUGA: Instal Ulang Laptop dengan Mudah Menggunakan CD dan Flashdisk!
Instal Ulang Laptop Melalui Boot Menu
- Mengakses boot menu lakukan dengan restart Windows dan menekan tombol Shift selama proses restart. Alternatifnya, boot menu dapat kamu akses melalui Command Prompt (CMD) dengan menekan tombol Windows + R, mengetik CMD, dan menekan Enter.
- Setelah jendela CMD terbuka, masukkan perintah berikut:
shutdown.exe /r /o
dan tekan Enter. PC akan restart otomatis dan muncul pilihan Refresh your PC atau Reset your PC. - Dalam menu Troubleshoot, pilih opsi Reset your PC. Ini akan menghilangkan semua data dan mengembalikan sistem ke kondisi awal.
- Ikuti langkah-langkah selanjutnya hingga proses reset selesai. Setelah itu, perangkat akan kembali dalam kondisi fresh.
Dengan mengikuti salah satu dari dua metode di atas, pengguna Windows 10 dapat dengan mudah melakukan instal ulang laptop tanpa menggunakan flashdisk. Langkah-langkah ini dapat diikuti oleh pemula.
Pastikan untuk mengamankan data sebelum memulai proses ini, dan selesaikan instalasi ulang dengan hati-hati. Dengan melakukan ini, pengguna dapat memperbarui perangkat mereka tanpa perlu repot-repot membawanya ke konter.
(Kaje/Usk)