Meta Rilis Model AI Llama 3, Saingi ChatGPT dan Gemini dengan Sumber Terbuka

Meta AI Llama 3
(Pinterest)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Meta, perusahaan induk Facebook, telah merilis model kecerdasan buatan (AI) terbaru mereka yang disebut Llama 3. Model AI ini terkirim sebagai yang paling canggih saat ini, dan akan bersaing dengan sistem serupa seperti ChatGPT dari OpenAI dan Gemini dari Google.

Berbeda dengan pesaing, Meta memilih untuk membuat Llama 3 sebagai model sumber terbuka. Memungkinkan publik untuk memeriksa dan menggunakannya secara luas.

Hal ini sejalan dengan filosofi Meta untuk mendorong inovasi dan memungkinkan orang menggunakan AI dalam berbagai cara.

“Kami ingin menanggapi masukan dari pengembang untuk meningkatkan manfaat Llama 3 secara keseluruhan dan kami melakukannya sambil terus memainkan peran utama dalam penggunaan dan penerapan LLM yang bertanggung jawab,” kata pihak Meta.

BACA JUGA : Meta Tutup Sementara Akses Threads di Turki, Kenapa?

Llama 3 adalah model bahasa besar (large language model/LLM) yang serupa dengan ChatGPT dan Gemini. Meta menyatakan bahwa model ini terbangun dengan tujuan untuk menjadi “setara dengan model kepemilikan terbaik yang tersedia saat ini”.

Versi Llama 3 yang rilis hari ini hanyalah yang pertama dalam koleksi Meta. Ke depannya, berharap ada versi-versi baru yang akan memiliki lebih banyak bahasa, kemampuan multimodal, serta peningkatan kinerja.

Meta juga mengungkapkan model Llama 3 saat ini sudah terpakai di chatbot Meta AI yang dapat terakses di berbagai platform Meta.  Seperti Facebook, Instagram, WhatsApp, dan Messenger, meskipun belum tersedia di beberapa negara, termasuk Inggris.

Dengan merilis Llama 3 sebagai model sumber terbuka, Meta berharap dapat mendorong inovasi dan memungkinkan pengembang serta pengguna memanfaatkan kecerdasan buatan secara lebih luas.

 

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pantai Karang Bolong
Pesona Tebing Berlubang Khas Pantai Karang Bolong di Banten
Argentina Canada Copa America
Argentina dan Canada Lolos ke Perempat Final Copa Amerika, Ini Laga Selanjutnya
Link streaming selain yalla shoot
Selain Yalla Shoot, Ini Statistik dan Link Streaming Inggris Vs Slovakia Babak 16 Besar Euro 2024
jerman vs denmark
Dramatis Laga Jerman vs Denmark, Pria Misterius Naik ke Atap Stadion
El Rumi
El Rumi Buka Suara Soal Hubungan dengan Eca Aura
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final
Headline
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2023
Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0