Menteri Agraria Pastikan Penyerahan Sertifikat Tanah Suku Anak Dalam

(foto: Antara)

Bagikan

JAMBI,TM.ID: Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Hadi Tjahjanto, mengunjungi Suku Anak Dalam secara langsung ke Desa Singkawang, Kabupaten Batang Hari, Jambi untuk memastikan penyerahan sertifikat tanah diterima oleh seluruh masyarakat setempat.

“Ini tidak lain adalah hasil kerja sama berbagai pihak, baik itu PT Berkat Sawit Utama (BSU) dan tokoh masyarakat Suku Anak Dalam, Forkompinda Provinsi Jambi dan Kabupaten Batang Hari dan jajaran BPN Jambi. Saya mewakili Presiden mengucapkan terimakasih setinggi-tingginya. Salam dari Bapak Presiden Joko Widodo untuk seluruh warga Suku Anak Dalam 113,” kata Hadi, Kamis (22/12/2022).

Sebelumnya, sertifikat tanah secara simbolik diserahkan kepada Suku Anak Dalam oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara pada tanggal 1 Desember 2022.

BACA JUGA: Operasi Pasar, Bulog dan TPID Jambi Sediakan Beras dan Minyak Goreng Premium Murah

Selanjutnya, Menteri Hadi turun ke lapangan secara langsung untuk memastikan seluruh warga Suku Anak Dalam sudah mendapatkan hak dan legalitas tanahnya.

Menteri Hadi datang ke Desa Singkawang untuk bertatap muka langsung dengan masyarakat Suku Anak Dalam.

“Ini kunjungan kerja untuk memastikan apa yang dibagikan oleh Presiden Jokowi di Istana Negara untuk 744 Kepala Keluarga Suku Anak Dalam 113 sudah tereksekusi dengan baik di lapangan,” kata Menteri Hadi.

Menteri Hadi mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak karena konflik agraria yang sudah berlangsung kurang lebih 35 tahun, sejak tahun 1985 akhirnya bisa terselesaikan dengan damai.

“Kedatangan saya ini juga atas undangan warga masyarakat Suku Anak Dalam yang ingin bertemu langsung dan bersama-sama makan ikan baung,” kata Hadi yang disambut meriah ratusan warga masyarakat Suku Anak Dalam.

Perwakilan masyarakat Suku Anak Dalam 113, Mawardi memberikan ikan baung kepada Menteri Hadi sebagai tanda ucapan terima kasih karena telah membantu menyelesaikan konflik agraria yang ada.

“Kepala ikan baung ini sebagai simbol penghargaan dan terima kasih warga kepada Presiden Jokowi dan Menteri ATR/BPN Hadi Tjahjanto atas kesungguhan upaya dan komitmen sehingga persoalan konflik pertanahan di Jambi bisa terselesaikan dengan baik,” kata Mawardi.

Mawardi menyampaikan bahwa warga Suku Anak Dalam kini bisa merasa tenang dan aman untuk bermukim dan bekerja karena telah memiliki sertifikat tanah.

“Ikan baung ini janji dari warga SAD 113 dan sebagai tanda terimakasih yang tulus dari kami warga Suku Anak Dalam, mohon diterima Pak Menteri,” katanya.

Menteri Hadi menyerahkan 750 hektare sertifikat tanah untuk dikelola oleh Suku Anak Dalam 113 yang terdiri dari 744 kepala keluarga.

“Saya menyerahkan lahan ini, selain untuk penghidupan masyarakat, juga untuk menyiapkan generasi SAD yang akan datang,” katanya.

(Agung)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Budaya Banten
Mengenal Budaya dan Ciri Khas Suku Banten, Pewaris Warisan Kesultanan
Paula Verhoeven
Dibatasi Baim Wong, Paula Verhoeven Rindukan Momen Tidur Bersama Kiano dan Kenzo
rk bertemu jokowi
RK: Jokowi Beri Gagasan dan Konsep Soal Jakarta
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat