Menang Tipis 2-1 atas Bhayangkara, Persib Tetap di Jalur Juara

persib bandung
(web)

Bagikan

BOGOR,TM.ID : Persib Bandung berhasil memenangkan pertandingan tunda pekan ke-18 Liga 1 2022-2023 dengan skor 2-1 atas Bhayangkara FC di Stadion Pakansari, Bogor, pada Jumat (24/3/2023) malam WIB.

Dalam pertandingan tersebut, Persib Bandung tampil sangat dominan dan berhasil mencetak dua gol melalui Daisuke Sato pada menit ke-37 dan David Da Silva pada menit ke-67.

Namun, Bhayangkara FC tak menyerah begitu saja dan mencoba untuk bangkit dengan mencetak satu gol melalui Alex Martins Ferreira pada menit ke-73.

Kemenangan ini sangat penting bagi Persib Bandung dalam menjaga asa mereka untuk meraih gelar juara Liga 1 musim ini.

BACA JUGA: Laga Persib Kontra Bhayangkara di Pakansari Bisa Dihadiri Penonton

Meski begitu, peluang mereka untuk menjadi juara terhitung kecil karena PSM Makassar masih berada di puncak klasemen dan hanya butuh satu kemenangan atau dua poin untuk mengunci gelar.

Dengan kemenangan ini, Persib Bandung kini berada di peringkat kedua klasemen Liga 1 dengan raihan 59 poin dari 30 laga.

Mereka tertinggal 10 angka dari PSM Makassar yang sudah bermain 31 kali. Sementara itu, Bhayangkara FC masih berada di posisi ketujuh klasemen dengan nilai 44 dari 31 pertandingan.

(Budis)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas