Menakar Mesin Maung Garuda Limosine, Transmisi Otomatis 8 Percepatan

maung garuda limosine (5)
(Pindad)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Mobil buatan PT Pindad Maung Garuda Limousine telah menjadi sorotan, seusai mengantarkan Presiden Prabowo Subianto, saat pelantikan, Minggu (20/10/2024).

Kendaraan yang berkelir putih dengan aksen krom yang mencolok, nampak berbeda sebagai kendaraan kepala negara tanah air dari yang sebelumnya.

Mesin Maung Garuda Limosine

(Pindad)

Berdasarkan informasinya, mesin Maung Garuda Limosine mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 199 TK, dengan kecepatan puncak mencapai 100 km/jam.

Mobil ini mengutamakan kenyamanan dan keamanan yang baik bagi presiden dan pejabat tinggi negara untuk keperluan agenda penting.

BACA JUGA: Mobil Maung Pindad yang Dipakai Iring-Iringan Prabowo dan Gibran: Spesifikasi dan Harga Terbaru

MV3 Garuda Limousine menggunakan basis MV3, tetapi telah mendapatkan pengubahan khusus untuk kebutuhan VVIP.

Menurut pihak PT Pindad, kendaraan ini tidak sama dengan model Maung yang telah meluncur pada waktu belakangan.

Jenis mesin yang tersemat pada mobil ini adalah turbo diesel berkapasitas 2.157 cc dan dengan transmisi otomatis 8 percepatan serta penggerak 4×4.

Meskipun terkonsep gagah dan berkelas, Garuda Limousine bukan untuk penggunaan off-road. Desain interior dan eksterior telah mendapatkan perubahan untuk memenuhi standar kendaraan VVIP.

Kekuatan dari mobil ini, dari bodinya saja terbuat dari material composite armor yang tahan terhadap serangan senjata kaliber 7,62 x 51 mm NATO ball dan 5,56 x 45 mm M193.

Begitupun dari kacanya, bisa meredam peluru senjata api dengan level B5/B6 dan ban tipe Run Flat Tyre (RFT) yang tetap bertahan meski bocor.

Berbeda dengan Mesin Produksi Massal

Mesin berbahan bakar solar ini akan menciptakan kombinasi performa mesin yang bertenaga dan fitur-fitur modern yang mendukung kenyamanan.

Meskipun tidak banyak informasi yang tersebar mengenai mesin ini, kubikasi 2.157 cc menunjukkan bahwa Garuda Limousine memiliki kapasitas yang berbeda dari model Maung yang mengandalkan basis kendaraan seperti Toyota Hilux atau Isuzu D-Max, yang masing-masing menggunakan mesin diesel 2.400 cc atau 1.900 cc.

Dengan kehadiran Maung Garuda dalam pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI 2024-2029, PT Pindad tidak hanya menunjukkan kemampuannya dalam memproduksi kendaraan berkualitas tinggi, tetapi juga berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan kendaraan bagi pejabat negara.

Kendaraan ini menjadi simbol modernitas dan kemandirian industri otomotif Indonesia, serta langkah penting dalam mempromosikan produk dalam negeri di tingkat internasional.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mahalini Sakit
Mahalini Dilarikan ke Rumah Sakit, Rizky Febian Ungkap Kondisi Istri Tercinta
truk tabrak kendaraan di slipi
Supir Truk Tabrak 8 Kendaraan di Slipi 1 Orang Tewas!
Asila Maisa Campus Ambassador UI
Asila Maisa Jadi Campus Ambassador UI, Buktikan Prestasi Usai Dituduh Masuk Lewat Ordal
petinggi yayasan bunbin bandung ditaangkap
Kejati Tangkap 2 Tersangka Kasus Korupsi Lahan Kebun Binatang Bandung
Nissa Ayus Menikah
Nissa Sabyan Unggah Video Sehari Sebelum Menikah dengan Ayus
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

5

Tim Dosen Tel-U Raih Best Paper Award di IEEE Conference 2024: Angkat Kearifan Lokal dalam Pencegahan Disinformasi
Headline
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia
arkhan kaka
Arkhan Kaka Jadi Pemain Paling Bontot Masuk Skuat Piala AFF 2024