Megawati Usul Dirikan KAA Jilid II, Demi Kelangsungan Palestina

megawati palestina
(PDIP)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri meminta agar Konferensi Asia Afrika (KAA) Jilid II dilaksanakan. Konferensi tersebut, dinilai penting untuk menanggapi respon situasi global dan membahas kemerdekaan Palestina yang sampai saat ini masih terjajah oleh Israel.

Usulan itu, disampaikan oleh Ketua DPP Bidang Luar Negeri PDI Perjuangan Ahmad Basarah dalam sambutannya membuka diskusi “Warisan Bung Karno untuk Asia-Afrika dan Keadilan Sosial Global.” Diskusi ini sekaligus memperingati KAA di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Sabtu (26/04/2025).

“Presiden Megawati menyampaikan gagasannya kepada saya agar para pemimpin bangsa-bangsa Asia Afrika saat ini dapat menyelenggarakan pertemuan untuk mengevaluasi 70 tahun perjalanan KAA,” kata Basarah.

Basarah mengatakan, KAA Jilid II harus memberikan atensi khusus terkait isu global, terlebih untuk negara-negara yang masih menjadi jajahan seperti Palestina.

BACA JUGA:

Djarot Klaim, Mayoritas Kader Masih Kukuh Megawati Ketum PDIP

Jokowi Diutus Prabowo Hadiri Pemakaman Paus, Kok Bisa?

Dengan begitu, dalam forum bisa berbuah menghasilkan keputusan momental dalam merekotekstualisasi Dasa Sila Bandung.

“Situasi geopolitik internasional saat ini ditandai oleh meningkatnya ketegangan antarbangsa, baik bilateral, regional, maupun internasional,” ujarnya.

Ia juga berharap, diskusi yang digelar untuk memperingati 70 tahun KAA dapat menghasilkan gagasan rekomendasi yang bersifat solutif untuk perdamaian dan keadilan sosial.

“Tidak hanya bagi bangsa-bangsa di dunia, tetapi juga bagi rakyat Indonesia,” kata Basarah.

(Saepul)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
pemakaman paus fransiskus
Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Jokowi Ada di Barisan Paling Depan
Ono Surono Dana Hibah Pesantren
Hibah Pesantren 2025 Dihapus, Wakil DPRD Jabar Kritik Dedi Mulyadi
SIM SEUMUR HIDUP
Tak Seperti KTP, kenapa SIM Tidak Berlaku Seumur Hidup?
Kronologi Perahu Nelayan Hancur Diterjang Ombak Besar
Kronologi Perahu Nelayan Hancur Diterjang Ombak Besar di Cipatujah
uji tabrak chery
Uji Tabrak Frontal Chery: Pilar Tetap Utuh Meski Terguling-guling!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Real Madrid
Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah
ojol maling
Viral, Ojol Uber Maling Bawa Senpi di Tangerang: Hajaarrr!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.