Ma’ruf Amin Apresiasi Komitmen Presiden Terpilih Prabowo

Ma'ruf Amin
Wapres RI Ma'ruf Amin saat akan menaiki Kereta Cepat Whoosh. (dok. Wapresri.go.id)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Wakil Presiden (Wapres) RI Ma’ruf Amin mengapresiasi komitmen presiden RI terpilih Prabowo Subianto yang akan merangkul semua pihak pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK).

Seperti diketahui, MK memutuskan untuk menolak gugatan sengketa Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yang dilayangkan pasangan nomor urut 01 dan 03.

“Saya menyampaikan apresiasi kepada presiden terpilih Prabowo Subianto yang akan merangkul semua pihak, kita berharap setelah putusan MK keadaan akan kondusif dan semua sudah menghentikan berbagai gugatan,” kata Maruf Amin disela-sela Rakornas penanggulangan bencana di Hotel Ballroom Pullman, Jalan Diponegoro, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Rabu (24/4/2024).

Ma’ruf Amin juga mengatakan, tidak menutup kemungkinan untuk bertemu dengan Wakil Presiden RI terpilih Gibran Rakabuming. Ia akan menyampaikan tentang sejumlah hal yang harus dilakukan oleh seorang wakil presiden.

“Saya harap semua berjalan dengan baik dan Indonesia mencapai tujuan tepat,” kata dia.

Ma’ruf Amin menyebut, pemerintahan di era Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming nanti akan melanjutkan pemerintahan presiden Jokowi. Oleh sebab itu, kata dia, sudah tidak terlalu diperlukan proses transisi.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menetapkan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih periode tahun 2024-2029, hasil Pilpres 2024.

BACA JUGA: Jokowi Siap Bantu Transisi Pemerintahan ke Prabowo-Gibran

Penetapan tersebut tertuang dalam berita acara nomor 252/PL.01.9-BA/05/2024 tentang Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Dalam Pemilihan Umum Tahun 2024.

“Komisi Pemilihan Umum menetapkan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden terpilih periode tahun 2024-2029 dalam pemilihan umum tahun 2024,” kata Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari di Kantor KPU RI, Jakarta, Rabu (24/4/2024).

Hasyim Asy’ari menjelaskan Prabowo-Gibran berhasil meraih sebanyak 96.214.691 suara atau 58,59 persen dari total suara sah nasional dan memenuhi sedikitnya 20 persen suara di setiap provinsi yang tersebar di 38 provinsi di Indonesia.

 

(Rizky Iman/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
bulu kuduk merinding
Kenapa saat Dingin Bulu Kuduk Merinding? Ini Kata Ahli
Pemprov Jabar Waspadai Potensi Inflasi
Musim Kemarau, Pemprov Jabar Waspadai Potensi Inflasi
lupa email
Cara Kembalikan Akun Instagram yang Lupa Email!
kejagung sita emas antam
Kejagung Sita 1,9 Ton Emas, 7 Kg Lebih Milik 6 Tersangka Korupsi PT Antam
Cara kunci galeri di iPhone-1
Cara Kunci Galeri di iPhone iOS 17 Tanpa Aplikasi!
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Portugal Vs Slovenia Babak 16 Besar Euro 2024

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Eskalator di Mal PVJ Bandung
Remaja Terjepit Eskalator di Mal PVJ Bandung, Alami Patah Tulang
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024
Uruguay Singkirkan Amerika Serikat dari Copa America 2024, Skor 1-0
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024
Hasil Portugal vs Slovenia Euro 2024: Selecao das Quinas Menang Adu Penalti
ilmuan jepang
Ngeri, Ilmuwan Jepang Ciptakan Robot Pakai Kulit Hidup Manusia