BANDUNG, TERFOPONGMEDIA.ID — Sosok penyerang asing Persib asal Cape Verde, Mailson Lima mendadak hilang dari sesi latihan. Padahal sebelumnya ia terlihat masih berlatih, meski namanya sudah dicoret dari jajaran pemain yang didaftarkan ke Liga 1.
Mailson Lima merupakan pemain yang didatangkan Persib pada awal musim ini. Kedatangannya menjadi harapan bagi Persib karena kemampuannya bisa menjadi pelapis Ciro Alves ketika kelelahan.
Namun keyakinan publik sepakbola Bandung terhadapnya secara perlahan berubah. Mailson dinilai gagal beradaptasi dengan sepakbola Bandung hingga secara terus menerus mendapatkan kritik pedas.
Saking banyaknya kritikan tersebut, publik sepakbola Bandung mulai tidak mengharapkan Mailson bermain bagus. Bahkan publik sepakbola Bandung lebih menantikan aksi humor Mailson ketika mendapat kesempatan bermain.
Pada putaran kedua, Mailson pun dirumorkan akan hengkang dan masuk ke radar Sriwijaya FC. Namun hal itu hanya rumor belaka karena Mailson memilih bertahan di Persib dan merelakan posisinya diganti Gervane Kastaneer.
BACA JUGA:
Waspadai Kebangkitan Semen Padang FC, Persib Pilih Jaga Konsentrasi dan Matangkan Taktik
Posisi Top Skor David da Silva Makin Sulit Dikejar di Sisa 2 Laga Terakhir
Bojan Hodak menerangkan bahwa Mailson sudah tidak bersama tim Persib lagi. Ia pun tak tahu kejelasan masa depan Mailson dan kontraknya bersama Maung Bandung sudah dipastikan berakhir.
“Mailson sudah pergi.” singkat Bojan.
Ia berharap berakhirnya kerja sama ini bisa menjadi pembuka pintu bagi Mailson untuk melanjutkan karirnya. Bojan berharap Mailson bisa mencapai kesuksesan dan kembali ke dalam bentuk terbaiknya.
“Mailson dan klub sudah menemukan kesepakatan dan Mailson pergi.” tutupnya.
(RF/TM)