Maarten Paes dkk Merapat ke Jeddah Arab Saudi Jelang Laga Perdana Timnas Indonesia

Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Latihan jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi (Dok. PSSI)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong matangkan persiapan skuad Garuda menghadapi tim Arab Saudi pada laga pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran ketiga, 5 September mendatang. Kemudian pada 10 September Indonesia akan berhadapan dengan Australia.

Timnas Indonesia menggelar latihan di lapangan A Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8), yang dipimpin langsung oleh Shin Tae-yong. Sebanyak 11 dari 12 pemain tampak antusias dan semangat mengikuti latihan.

Dikatakan, pemain yang mengikuti latihan dalam keadaan baik. Hanya kiper Adi Satryo yang sempat izin untuk menjaga istrinya yang akan melahirkan.

“Materi latihan selama di Jakarta kami melihat kondisi pemain dan intensitas latihan tidak tinggi,” Shin Tae-yong, dalam keterangan resmi PSSI, Minggu (1/9).

Kiper Muhammad Adi Satryo izin tidak ikut latihan hari ini karena mendampingi sang istri mempersiapkan kelahiran sang buah hati. Adi Satryo tetap dibawa pelatih Shin Tae-yong dan tim bertolak menuju Arab Saudi pada Minggu (1/9).

Untuk para pemain abroad, kata Shin, mereka bertolak dari tempatnya masing-masing dan tiba di Jeddah, Arab Saudi pada tanggal 1 dan 2 September.

BACA JUGA: Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Siapkan 13 Pemain Abroad

Para pemain abroad itu di antaranya Maarten Paes (FC Dallas), Justin Hubner (Wolves U-21), Jay Idzes (Venezia), Shayne Pattynama (KAS Eupen) dan Pratama Arhan (Suwon FC).

Lalu Sandy Walsh (KV Mechelen), Asnawi Mangkualam Bahar (Port FC), Nathan Tjoe-A-On (Swansea City), Calvin Verdonk (NEC Nijmegen), Thom Haye (-), Ragnar Oratmangoen (FCV Dender), Rafael Struick (ADO Den Haag).

Shin Tae-yong menambahkan dirinya berusaha agar Indonesia mendapatkan hasil terbaik melawan Arab Saudi termasuk saat melawan Australia. Pertemuan dengan Arab Saudi digelar di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Kamis (5/9).

“Memang persiapan harus baik. Apalagi ini pertama kali kita ke babak ketiga, artinya kita harus lebih fokus lagi, lebih bekerja keras lagi. Pastinya dari pemain sendiri dia akan melakukan yang terbaik,” tukas Shin Tae-yong.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Risiko suntik testosteron
Apakah Suntik Testosteron Memiliki Risiko Tinggi?
Liburan Akhir Tahun
Dave Hendrik Liburan Akhir Tahun di Korea Selatan
Hidangan khas natal
5 Hidangan Khas Natal di Indonesia, Mana Favoritmu?
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

25 Link Download Kartu Ucapan Natal dan Tahun Baru 2024, Bisa Langsung Digunakan
Headline
Material Longsor Menutup Jalan Cigaru
Material Longsor Menutup Jalan Cigaru, Akses Warga Kiara Dua - Bagbagan Sukabumi Terisolir
Remisi Khusus Natal 2024
15.807 Narapidana Terima Remisi Khusus Natal 2024
Kajari Kediri Lepaskan Tembakan Saat Dibuntuti OTK
Kajari Kediri Lepaskan Tembakan Saat Dibuntuti OTK, Begini Kronologinya
Empat Desa di Mamuju Terisolir Tertutup Material Longsor
Empat Desa di Mamuju Terisolir Tertutup Material Longsor

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.