Lula Lahfah dan Gengnya Klarifikasi Insiden Pods di Umrah

Umrah Lula Lahfah
(Instagram/@lulalahfah)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Selebgram Lula lahfah dan rombongan umrahnya, yang sempat menuai kontroversi karena insiden penggunaan pods saat umrah, akhirnya buka suara.

Mereka melakukan klarifikasi atas kejadian tersebut, yang berujung pada opini publik yang semakin melebar, termasuk tuduhan bahwa umrah yang mereka lakukan hanya karena FOMO (Fear Of Missing Out).

Dalam video klarifikasi yang Lula unggah di Instagram, ia meminta maaf atas kejadian tersebut. Lula mengakui bahwa ia yang pertama kali mengunggah video di Instagram Story-nya saat mendapat teguran “haram” membawa rokok elektrik oleh warga sekitar.

Mewakili teman-temannya, Awkarin menegaskan bahwa mereka tidak melakukan umrah hanya untuk konten.

“Banyak yang bilang kalau umrah kita cuma ibadah-ibadah konten. Tapi apa yang kalian liat, yang kita upload itu nggak sepenuhnya dari A sampai Z yang kalian liat kegiatan kita selama setiap harinya,” kata Awkarin.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh lula lahfah ♡ (@lulalahfah)

Awkarin mengakui bahwa mereka memang membuat konten di media sosial karena pekerjaan mereka sebagai influencer. Namun hal itu tidak mengurangi keikhlasan mereka dalam menjalankan ibadah.

“Mungkin yang kita upload kebanyakan keseruannya. Kalau ditanya kenapa kita ngonten ya karena memang itu kerjaan gua, kerjaan temen-temen gua,” sambungnya.

Umrah FOMO

Keanu Angelo menambahkan bahwa ibadah yang mereka lakukan adalah tulus dari hati, bukan semata-mata untuk konten apalagi FOMO.

“Kita ngonten adalah kebenaran, tapi kita ibadah juga suatu kebenaran. InsyaAllah semua kita pakai hati sih,” ujar Keanu.

Sarah Gibson, yang mengaku sudah lama menginginkan umrah, juga terkejut dengan komentar miring di media sosial.

“Bilangnya ibadahnya FOMO, jujur kaget juga bacanya. Maksudnya aku pribadi dan beberapa temen di sini yang baru pertama kali umrah emang udah lama banget pengen umrah. Kalo aku dari sebelum nikah pengen umrah dan dapet kesempatan sekarang tuh emang bener iya,” ungkap Sarah Gibson.

BACA JUGA : Usai Ribut dengan Ojol, Awkarin Laporkan Pegawainya Soal Penggelapan Uang

Awkarin lantas menambahkan bahwa FOMO dalam hal umrah bukanlah sesuatu yang buruk. “Pertanyaannya siapa orang Islam yang nggak FOMO pengen ke Baitullah,” tandasnya.

Melalui video klarifikasi ini, Lula Lahfah dan rombongan umrahnya berharap dapat meluruskan kesalahpahaman publik dan menegaskan bahwa mereka menjalankan ibadah umrah dengan tulus dan ikhlas, terlepas dari profesi mereka sebagai influencer.

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
kontes kecantikan transgender
Viral, Kontes Kecantikan Transgender Digelar di Jakarta, Emang Boleh?
Panjat Tebing Rajiah Salsanillah
Rajiah Salsabillah Gagal Rebut Perunggu di Nomor Speed Panjat Tebing Olimpiade Paris 2024
Persib Akui Tak Kesulitan Menggandeng Sponsor
Punya Daya Tarik dan Citra Baik di Asia, Persib Akui Tak Kesulitan Menggandeng Sponsor
scoopy-2
Honda Scoopy Hello Kitty Limited Edition Dipasarkan, Produksi Cuma 2.000 Unit!
Sonny Salimi Diminta Mundur dari Jabatan Dirut PDAM
Sonny Salimi Diminta Mundur dari Jabatan Dirut PDAM karena Pilkada. Ini Kata Sonny
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Sinergi bank bjb dengan OJK, Hadirkan Program Ekosistem Keuangan Inklusif Digital Berbasis AI

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Streaming Barcelona vs AC Milan Friendly Match Selain Yalla Shoot

5

Sejarah Manhwa: Dari Politik Manga ke Romansa
Headline
Rajia Salsabillah semifinal panjat tebing olimpiade paris 2024
Rajiah Salsabillah Lolos ke Semifinal Panjat Tebing Speed Wanita Olimpiade Paris 2024
Anggaran Perayaan HUT RI di IKN dan Jakarta Bengkak
Anggaran Perayaan HUT RI di IKN dan Jakarta Bengkak, Ini Penjelasanya
1000 Bal Lebih Pakaian Bekas Impor Berhasil Disita Bareskrim
1.883 Bal Pakaian Bekas Impor Berhasil Disita Bareskrim Polri
Dilarang Berfoto di 'Rumah Milea'
Dilarang Berfoto di 'Rumah Milea', Ini Alasannya