BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Atas dorongan PSSI, PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengambil keputusan untuk menunda kompetisi Liga 1 2023/2024. Lalu, apa yang dilakukan Pelatih Persib Bojan Hodak?
Bojan Hodak mengaku mencoba mengambil hikmah dari keputusan jeda kompetisi Liga 1 tersebut. Para pemain Persib Bandung mendapat waktu lebih lama untuk pemulihan kondisi khususnya yang mengalami cedera.
Sebagaimana diketahui, PT LIB secara resmi menunda seluruh pertandingan kompetisi Liga 1 musim 2023/2024 sejak pekan ke-31 hingga pekan ke-34.
Pada pekan ke-31, Persib Bandung dijadwalkan duel menghadapi Persita Tangerang di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, pada Selasa (2/3/2024).
“Kami sebenarnya sedang berada dalam performa yang bagus dan mendapatkan hasil bagus. Tapi, di sisi lain, kami memiliki waktu untuk pemulihan pemain,” kata Bojan dalam keterangannya, Minggu (31/3/2024).
BACA JUGA: PSSI Tunda Sementara Liga 1, Dukung Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024
Menurut Bojan, waktu istirahat penting bagi beberapa pemain yang sedang menjalani pemulihan seperti Ryan Kurnia, Ciro Alves, Marc Klok, hingga Beckham Putra Nugraha yang sempat dibekap cedera.
“Ada 2-3 pemain bisa mendapatkan hari libur ekstra untuk memulihkan diri dan bersiap untuk pertandingan berikutnya,” ungkapnya.
Keputusan penundaan kompetisi tersebut diterima PERSIB melalui surat PT Liga Indonesia Baru bernomor 428/LIB-COR/III/2024 pada Sabtu, 30 Maret 2024.
Keputusan PT Liga Indonesia Baru didasarkan pada surat PSSI Nomor : 1367/UDN/815/III-2024 tertanggal 30 Maret 2024.
Pertimbangan penundaan adalah kepentingan persiapan dan keikutsertaan Timnas di Piala Asia U-23 di Qatar, 15 April–3 Mei 2024 mendatang.
Bojan mengaku bisa menerima keputusan tersebut, apalagi demi nama Indonesia dalam ajang Piala Asia U-23 di Qatar. “Bagaimanapun, saya tidak bisa berbuat banyak,” ucapnya
PT Liga Indonesia Baru menyebutkan, penjadwalan ulang pertandingan pekan ke-31 hingga 34 regular series dan champion series akan diinformasikan kemudian.
(Aak)