ACEH,TM.ID: Ratusan mahasiswa yang terdiri dari berbagai kampus melakukan aksi protes atas persinggahan pengungsi Etnis Rohingya di Aceh.
Mereka melakukan usir paksa terhadap pengungsi tersebut dengan mobil truk dan diarahkan ke Kemenkumham Banda Aceh.
“Kami mengangkat Rohingya ke mobil, kita mengantarkan Rohingya ke Kemenkumham Aceh,” kata Korlap Aksi T Wariza Ismandar, di Banda Aceh melansir Antara, Kamis (28/12/2023).
BACA JUGA: Ngaku Sudah 23 Tahun Tinggal di Indonesia, Pengungsi Rohingya Minta KTP
Awalnya massa mahasiswa melakukan aksi unjuk rasa di kantor DPR Aceh. Lalu, mereka mendatangi penampungan pengungsian di Balai Meuseuraya Aceh (BMA).
Saat berada di lokasi, mereka diperkirakan jumlahnya sekitar 137 orang. Video mengenai aksi mahasiswa itu yang dinarasikan pengusiran tersebar luas dan viral di media sosial.
Wariza mengatakan, sebelum membawa ke ke kantor Kemenkumham, mereka direncanakan akan digiring ke kantor imigrasi. Namun, karena sedang ada perbaikan di sana, pengungsi dialihkan ke kantor Kemenkumham.
Pengungsi Rohingya dikabarkan telah ada di halaman kantor Kemenkumham. Akan tetapi, belum ada kepastian.
“Belum ada tindakan, jadi kita minta imigrasi untuk mendeportasi Rohingya,” ujar Korlap.
Para mahasiswa yang mayoritas dari Universitas Abulyatama itu, mendesak DPR Aceh agar mengeluarkan pernyataan penolakan terhadap pengungsi.
“Tuntutan kita juga segera konfirmasi dan mendesak pemerintah pusat menemukan titik temu permasalahan Rohingya,” demikian Wariza.
(Saepul/Usk)