Krakatau Park Dibuka, Warga Lampung Selatan Antusias

krakatau park
Ilustrasi. (web)

Bagikan

LAMPUNG,TM.ID: Ratusan warga Kabupaten Lampung Selatan antusias mengunjungi wahana Krakatau Park di Bakauheni, Lampung Selatan, Lampung pada hari kedua Idul Fitri 1444 Hijriah, Minggu (23/4/2023).

Berdasarkan pantauan di lokasi, terlihat sejumlah warga memadati pintu masuk arena wahana Krakatau Park pada siang hingga sore hari.

Royhan, salah seorang warga Lampung Selatan mengatakan, ia bersama keluarga berlibur di Krakatau Park untuk menikmati sejumlah wahana yang ada.

“Sengaja Pak, karena baru buka kemarin juga jadi penasaran kayak gimana wahana di sini,” kata Royhan, di Krakatau Park.

Ia juga mengatakan, wahana Krakatau ini wahana pertama yang ada di Lampung Selatan.

“Ini kan pertama di Lampung Selatan, jadi penasaran, memang suasana di dalamnya sangat bagus dan cocok buat berlibur bareng keluarga,” kata dia pula.

Sementara itu, Uchtia, warga Palembang mengatakan wahana Krakatau Park ini seperti Jatim Park.

BACA JUGA: Jasa Marga: Kendaraan Keluar Jabotabek Meningkat 41,25 persen

“Sengaja dari Palembang kebetulan mau berlibur ke tempat saudara di Bogor jadi mampir dulu di Krakatau Park,” kata Uchtia.

Sebelumnya, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir meninjau objek wisata baru Krakatau Park yang ada di Bakauheni, Lampung Selatan.

“Alhamdulillah saya meninjau kembali ini yang ke tiga kalinya Krakatau Park ini sudah 95 persen,” kata Erick Thohir, di Bakauheni, Kamis (20/4/2023).

Selanjutnya, ia mengatakan dari 26 wahana yang ada di area Krakatau Park ini masih ada empat yang masih belum terselesaikan.

“Dari 26 wahana masih ada empat wahana yang yang masih proses, dan insya Allah satu bulan ke depan sudah selesai semua,” kata dia lagi.

Tetapi, kata dia pula, pihaknya akan membuka objek wisata Krakatau Park ini untuk umum pada tanggal 22 April 2023.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
kasus penculikan anak
Gawat, Dalam Sebulan Kasus Anak Hilang Merajalela
Real Madrid
Kontrak Baru Belum Jelas, Nasib Vinicius Junior di Real Madrid Masih Abu-abu
Suar Mahasiswa Awards 2025
Apa Itu Suar Mahasiswa Awards 2025?
daftar pekerja PPSU-1
Lebihi Batas Kuota, Pendaftar PPSU DKI Tembus 7.000 Orang!
Luncurkan Transjabodetabek, Pramono Ingin Masyarakat Gunakan Layanan Transportasi Umum
Luncurkan Transjabodetabek, Pramono Ingin Masyarakat Gunakan Layanan Transportasi Umum
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo

5

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.