KPU Restui Podium untuk Debat Capres Cawapres, Format Berubah?

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Setiap tim sukses (timses) pasangan capres cawapres meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk menyediakan podium pada rangkaian debat.

KPU pun menyetujui saran tersebut dengan menyediakan podium sederhana untuk semua pasangan capres cawapres pada agenda debat selanjutnya.

“Catatan kemarin atau evaluasi sudah kita sepakati bersama, diantaranya semua tim paslon mengajukan usulan bahwa di dalam debat nanti kedua dan seterusnya masing-masing sampai kelima, itu disiapkan podium sederhana sebagai sarana untuk tampil,” kata Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari di Kantor KPU RI melansir Antara, Selasa (19/12/2023).
Dengan begitu, penambahan podium akan menjadikan salah satu hal yang membedakan debat Capres-Cawapres dari yang sebelumnya.
Ia mengatakan, saat ini masih menggunakan mekanisme format debat dengan debat Pilpres sebelumnya pada 12 Desember 2023 lalu.
Hasyim menekankan, format saat ini masih paling sesuai dengan segi durasi waktu dan kesepakatan awal dari seluruh pihak.
“Semua punya kesempatan untuk menjawab yang diajukan panelis maupun masing-masing capres/cawapresnya, sehingga kesempatan berbicara lebih banyak walau kurang mendalam karena cakupan tema banyak,” jelasnya.
Segmen pertama, debat Cawapres akan dibuka dengan penyampaian visi-misi dan program kerja masing-masing.
Selanjutnya pada segmen kedua dan ketiga, para Cawapres akan menjawab pertanyaan yang sudah diajukan oleh panelis.
“Dan yang akan menyampaikan, atau mengajukan pertanyaan adalah moderator,” imbuh Hasyim.
Kemudian pada segmen keempat dan kelima, kandidat berkesempatan untuk mengajukan pertanyaan satu sama lain.
Penghujung waktu yakni segmen keenam, para cawapres akan menyimpulkan untuk menutup rangkaian debat.
(Saepul/Aak)
Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat