KPU Kota Bandung Bentuk Tim Perumus Tema Debat Pilwalkot 

Debat Paslon Pilwalkot Bandung 2024
Ketua KPU Kota Bandung, Khoirul Anam Gumilar Winata (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung saat ini tengah membentuk tim perumus yang akan ditugaskan untuk merumuskan tema debat kandidat pasangan calon di pemilihan wali kota (Pilwalkot) Bandung.

Ketua KPU Kota Bandung Khoirul Anam Gumilar Winata mengatakan, debat kandidat pasangan calon akan digelar dua kali yakni pada tanggal 30 Oktober dan 19 November.

Adapun tempatnya, masih dalam pembahasan oleh KPU dan akan diputuskan pertengahan bulan ini.

“Kalau debat tanggal 30 Oktober sama 19 November, dua kali. Lokasinya belum tahu, tapi kami ingin salah satunya di kampus, lagi proses Insya Allah tanggal 15 Oktober sudah selesai,” kata Khoirul Anam Gumilar Winata, Selasa (8/10/2024).

Selain itu untuk tema debat nanti, Anam mengungkapkan KPU saat ini sedang memproses pembentukan tim perumus yang nantinya bakal menentukan tema dari debat pertama dan kedua.

BACA JUGA: KPU Kota Bandung Telah Jadwalkan Debat Paslon Pilwalkot Bandung 2024 dan Kampanye Akbar

Tim perumus ini berasal dari unsur akademisi, tokoh masyarakat hingga profesional.

“Unsurnya tokoh masyarakat, profesional, akademisi, praktisi. Nanti kita kan di minggu ini memutuskan menempatkan mana tim profesionalnya, siapa orangnya,” ucapnya.

Anam pun mengatakan, dalam menentukan tema debat nanti, tim perumus berpedoman dengan aturan KPU yang mengharuskan tema yang dipilih berkaitan dengan RPJMD Kota Bandung.

“Kalau di juknis tema-tema umum, kan ada di juknis 13 63 keputusan KPU RI itu kan general. Yang general ini tentang peningkatan kesejahteraan masyarakat. Semua tema-tema ini harus dikaitkan terhadap RPJMD teknokratik,” ujarnya.

“Nah dalam RPJMD teknokratik kita harus membentuk tim perumus untuk merumuskan tema-tema secara umum tadi dengan RPJMD teknokratik,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik Terhadap Performa Permainan Persib
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Risiko suntik testosteron
Apakah Suntik Testosteron Memiliki Risiko Tinggi?
Liburan Akhir Tahun
Dave Hendrik Liburan Akhir Tahun di Korea Selatan
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Pesawat Azerbaijan Airline Jatuh di Kazakhstan
Pesawat Azerbaijan Airline Jatuh di Kazakhstan: 38 Tewas, 29 Selamat

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.