Korsel Darurat Militer, KBRI Seoul Imbau WNI Tetap Waspada, Catat Hotline PWNI

KBRI Seoul Imbau WNI Tetap Waspada
Presiden Korea Selatan, Yoon Suk Yeol. (Antara)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — KBRI Seoul mengimbau Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di Korea Selatan untuk tetap waspada. Imbauan tersebut diucapkan setelah Presiden Yoon Suk Yeol menetapkan darurat militer, Selasa (3/12/2024) pada 23.00 waktu setempat.

“Dimohon untuk tetap tenang, senantiasa waspada. Serta selalu memantau perkembangan situasi keamanan di wilayah masing-masing, ” tulis KBRI Seoul di akun Instagram resmi @indonesiainseoul.

Sementara itu, WNI juga diminta untuk tidak berkerumun di berbagai lokasi publik. Hal ini untuk menghindari kerumunan massa, serta daerah-daerah yang menjadi lokasi unjuk rasa.

Adapun pemerintah Indonesia melarang WNI mendekati, menonton atau berpartisipasi dalam kegiatan unjuk rasa. Meskipun aksi itu dilakukan secara damai dan tidak ada indikasi akan terjadi bentrokan.

“Untuk Kota Seoul, dimohon sebisa mungkin untuk sementara menghindari kawasan National Assembly di Yeouido. Kantor Kepresidenan di Yongsan, serta lokasi strategis lainnya, ” kata KBRI Seoul.

BACA JUGA: Darurat Militer Korea Selatan Akibat Partai Oposisi, Ini Penyebabnya!

Tidak lupa, bahwa KBRI Seoul mengingatkan WNI untuk selalu membawa tanda pengenal. Serta mematuhi hukum dan instruksi aparat keamanan setempat.

“Memperhatikan dan mematuhi Dekrit Darurat Militer yang diumumkan. Dan konsekuensi hukum jika melanggar dekrit dimaksud,” tulis KBRI.

Bagi WNI yang menemukan permasalahan, dapat menghubungi KBRI Seoul melalui Hotline PWNI +8210-5394-2546. Serta telepon 02 2224 9000 atau via email ke seoul.kbri@kemlu.go.id.

PWNI

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
Program DAKOCAN
Program DAKOCAN Pemkab Cirebon, 420 Ribu KIA Telah Dicetak
Pelaku penipuan online
Sindikat Penipuan Online di Sidrap Terbongkar, 40 Pelaku Ditangkap Kodam XIV/Hasanuddin
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
pembekuan sel telur
Luna Maya Lakukan Pembekuan Sel Telur, Cek Manfaatnya!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.