Konser Tangerang Lentera Festival 2024 Rusuh, Penonton Bakar Panggung!

Konser Tangerang Lentera Festival 2024
(Instagram/info.tangerang)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Konser Tangerang Lentera Festival atau TNG Lenfest 2024 di Lapangan Kebeng, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang berakhir rusuh setelah tiga band utama gagal tampil dalam acara tersebut.

Penonton yang kecewa lantaran band Feel Koplo, NDX dan Guyon Waton gagal manggung, menimbulkan kerusuhan dengan membakar sejumlah fasilitas di atas panggung.

BACA JUGA: Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

Dari video yang beredar di sosial media terlihat kobaran api yang membakar di atas panggung, terlihat juga sejumlah orang memaksa naik karena kecewa band favoritnya gagal manggung pada acara konser tersebut.

Sementara itu, Kapolsek Pasar Kemis, AKP Ucu Nuryandi membenarkan kejadian rusuhnya konser TNG Lenfest 2024 di Lapangan Kebeng.

Ucu mengatakan, kejadian bermula saat penonton kecewa karena band favoritnya tak jadi manggung, hal itu dikarenakan panitia yang belum melunasi pembayaran terhadap NDX dan Guyon Waton.

“Betul (kerusuhan di konser) penonton kecewa karena pertunjukan sampai jamnya tidak dimulai. Informasi artis belum lunas dibayar,” kata Ucu melansir Okezone, Minggu (23/6/2024) malam.

Saat ini, kata dia kondisi di Lapangan Kebeng sudah kondusif dan aman.

“Sudah kosong lapangan,” kata dia.

Atas kejadian itu, tak ada orang dari pihak penonton atau pun panitia yang diamankan.

Ucu juga menyebut, di lokasi juga tidak terlihat panitia yang bertugas karena takut terhadap amukan massa.

“Tidak ada (yang diamankan), bentuk rasa kekecewaan penonton saja. Panitia tidak ada yang muncul, karena takut,” pungkasnya.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.