Keunggulan Honda Win Filipina, Konsumsi BBM Bikin Sumringah

HONDA WIN (3)
(Dok.Honda Fhilipina)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Motor ikonik Honda Win 100, seiring berjalannya waktu Honda merenkarnasikan melalui Honda TMX125 Alpha, yang sudah meluncur di Fhilipina.

TMX125 Alpha dijual dengan  warna anyar yang menawan, yakni Ruby Red, Matte Armored Silver Metallic, dan Black, TMX125 Alpha memperlihatkan bahwa kekuatan desainnya masih klasik dan menyisihkan modernitas.

Detail-detail Honda Win Masih Dipertahankan

Honda win (2)
(Dok.Honda Fhilipina)

Satu hal yang membuat motor yang bisa disebut sebagai Honda Win Reborn ini, tampilan lampu bohlam hingga velg jari-jari, yang masih dipertahankan. Bahkan sistem pengereman masih menggunakan tromol, menambah nuansa retro yang tak lekang oleh waktu.

BACA JUGA: Honda Jual CBR250RR Versi Trondol, Racikan Mesin HRC

Selain itu, TMX125 Alpha juga mempertahankan beberapa fitur khas Honda Win, seperti spakbor depan berlapis krom, desain knalpot yang sederhana namun efisien, serta tangki ramping dengan mekanisme bukaan yang mudah. Area pengemudi juga didesain dengan baik, dengan panel instrumen analog dan bracket tambahan di belakang untuk barang bawaan.

Paling Irit Ketimbang Motor Matic

Meskipun terinspirasi oleh desain klasik, Honda TMX125 Alpha tidak tertinggal dalam hal performa dan efisiensi. Mesin 124 cc-nya, yang masih mengandalkan karburator dan sistem pengapian CDI, mampu menghasilkan tenaga yang cukup untuk menaklukkan medan perkotaan Filipina. Dengan transmisi manual 5-percepatan, pengendara dapat menikmati pengalaman berkendara yang responsif dan nyaman.

Yang lebih menarik lagi adalah klaim konsumsi bahan bakarnya yang luar biasa. Dengan mampu menempuh jarak hingga 62,5 kilometer untuk setiap liter bensinnya, TMX125 Alpha menawarkan efisiensi yang mengesankan, bahkan jika dibandingkan dengan motor skutik kekinian.

Selain itu, harga jual  TMX125 Alpha masih terbilang terjangkau. Dijual dengan harga mulai dari 56.900 Peso atau sekitar Rp 15,8 jutaan di Fhilipina.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
pegawai komdigi judi online-10
Polisi Benarkan Ponakan Ketum PDIP Jadi Tersangka Judol Komdigi
Nissa Sabyan Ririe Fairus
Video Lawas Kedekatan Nissa Sabyan dan Ririe Fairus Kembali Viral
Andra Soni Paula
Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses
fakta tomcat
Turis Australia Diserang Tomcat di Bali, Kulitnya Sampai Melepuh!
WhatsApp Image 2024-11-26 at 09.06
bank bjb Raih Penghargaan Most Trusted Banking di Ajang Indonesia Good Corporate Governance Award 2024
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Tim Dosen Tel-U Raih Best Paper Award di IEEE Conference 2024: Angkat Kearifan Lokal dalam Pencegahan Disinformasi

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia
arkhan kaka
Arkhan Kaka Jadi Pemain Paling Bontot Masuk Skuat Piala AFF 2024