Mozaik Ramadhan

Ketika Indikator Bensin Menyala, Sejauh Mana Mobil Bertahan?

indikator bensin
foto (Hyundai)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Tanda indikator bensin menyala sebagai pengingat bahwa mobil sudah saatnya harus segera mengisi bahan bakar ke SPBU.

Indikator  ini akan menyala saat bbm akan habis. Namun, sejauh mana mobil akan bertahan saat indikator memberikan sinyal untuk ke SPBU?

Melansir Dubizzle, setiap mobil memiliki karakteristik uniknya dalam hal konsumsi bahan bakar, termasuk kapasitas tangki yang berbeda. Akan tetapi, ketika lampu indikator bensin menyala, umumnya menunjukkan bahwa bahan bakar yang tersisa di tangki hanya sekitar 10-15%.

BACA JUGA: Daftar 10 Mobil Hemat Bensin, Iritnya Kebangetan

Sebagai contoh, jika mobil memiliki tangki berkapasitas 60 liter, lampu indikator bensin akan menyala ketika tersisa sekitar 6-9 liter di dalamnya. Sedangkan untuk mobil dengan tangki berkapasitas 40 liter seperti Hyundai Stargazer, lampu indikator bensin akan menyala ketika tersisa sekitar 4-6 liter.

Namun, seberapa jauh bisa berkendara setelah lampu indikator bensin menyala tergantung pada konsumsi bahan bakar mobil. Misalnya, jika memiliki sisa 4 liter bahan bakar dan konsumsi bahan bakar mobil adalah 1:15 (artinya mobil dapat menempuh 15 kilometer dengan 1 liter bahan bakar), maka masih bisa berkendara sejauh 60 kilometer.

Tetapi, jika konsumsi bahan bakar mobil adalah 1:10, maka dengan sisa 4 liter, hanya bisa berkendara sejauh 40 kilometer.

Meskipun masih bisa berkendara beberapa puluh kilometer setelah lampu indikator bensin menyala, tidak disarankan untuk mengemudi sampai bahan bakar habis. Hal ini dapat menyebabkan pompa bahan bakar menjadi terlalu panas, yang pada akhirnya dapat merusak pompa bahan bakar dan sistem pendingin.

Untuk mencegah kerusakan yang tidak diinginkan, sebaiknya mengisi bahan bakar ketika indikator bensin berada di antara tanda “E” (Empty) dan “F” (Full), atau sekitar setengah dari kapasitas tangki.

Selain menjaga kesehatan mesin, ini juga dapat membantu mengontrol pengeluaran untuk mengisi bahan bakar, karena mengisi bahan bakar dari nol biasanya memerlukan lebih banyak biaya.

Perlu diingat bahwa lampu indikator bensin dapat menyala meskipun baru saja mengisi bahan bakar. Ini bisa menandakan adanya masalah pada alat pengukur bahan bakar yang membuatnya tidak dapat membaca secara akurat.

 

(Saepul/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Penutupan Pabrik Sritex Sebagai Permasalahan Besar Bagi Industri Tekstil Nasional
Pengamat: Penutupan Pabrik Sritex Sebagai Permasalahan Besar Bagi Industri Tekstil Nasional
Banjir Bogor
BPBD Kab Bogor: 423 Warga Cisarua Bogor Terdampak Banjir Akibat Luapan Sungai Ciliwung
Warga Ciamis bunuh diri
Warga Ciamis Ditemukan Tergantung, Diduga Bunuh Diri Karena Tekanan Ini
Piala Oscar 2025
Oscar 2025: Malam Puncak Industri Film Dunia Digelar di Los Angeles
Hasto KPK (4)
KPK Minta Tunda Sidang Praperadilan, Tak Siap Hadapi Hasto?
Berita Lainnya

1

2 Orang Meninggal di Puncak Cartenz Papua, Fiersa Besari Ikut dalam Pendakian, Ini Kronologi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Antasena ITS Team Buat Mobil Berbahan Bakar Hidrogen dan Raih 4 Juara Sekaligus di Qatar

5

Kawasan Puncak Bogor Banjir, Seorang Warga Hanyut dan 423 Jiwa Terdampak
Headline
Pemkot Bandung Segera Miliki BPBD
Perkuat Mitigasi Bencana, Pemkot Bandung Segera Miliki BPBD
Dedi Mulyadi Minta Penghentian Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Dedi Mulyadi Minta Penghentian Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Farhan: Ajak ASN Tetap Semangat Layani Masyarakat
Hari Pertama Kerja di Bulan Ramadan, Farhan: Ajak ASN Tetap Semangat Layani Masyarakat
demo buruh sritex
Buruh Sritex Bakal Gelar Aksi Demo Besar 5 Maret di Jakarta

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.