Kepercayaan Diri Tim U23 Indonesia Hadapi Tuan Rumah Qatar di Grup A Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Ditunjuk Jadi Wakil Presiden Sepak Bola Korea
Shin Tae-yong (STY) (Dok. PSSI)

Bagikan

QATAR, TEROPONGMEDIA.ID — Tim U23 Indonesia akan menghadapi tim tuan rumah Qatar pada laga perdana Grup A Piala Asia U23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad, Senin (15/4/2024), kick off pukul 22.30.

Pertandingan tersebut menjadi tantangan tersendiri bagi skuad Garuda Muda karena langsung dihadapkan dengan tim tuan rumah.

Namun pelatih Timnas U23 Sin Tae-yong (STY) menegaskan tak gentar, ia optimistis skuad Garuda Muda akan mampu merebut poin di laga tersebut.

Bukan tanpa alasan, pelatih asal Korea Selatan ini menegaskan bahwa semua pemainnya menunjukkan perkembangan yang bagus selama pemusatan latihan di Uni Emirat Arab (UEA) dan Doha belakangan ini.

“Kami punya pengalaman yang baik. Di Dubai kami menjalani dua laga uji coba melawan Arab Saudi dan UEA. Performa kami meningkat, kepercayaan diri pemain juga meningkat,” kata Shin Tae-yong, dikutip dari laman PSSI, Senin (15/4/2024).

BACA JUGA: Cerezo Osaka Akhirnya Relakan Justin Hubner Gabung Timnas U23

Dua laga itu, kata STY, membantu tim U23 Indonesia dalam mempersiapkan menghadapi laga Piala Asia U23 2024, khususnya melawan Qatar dan Yordania.

“Kami melakukan persiapan yang baik sejauh ini,” ujar STY.

Shin Tae-yong mengakui bahwa Qatar sebagai tim yang tangguh, apalagi sejak juara Piala Asia 2019 dan 2023 mereka tim yang kuat.

“Saya rasa tim U-23 Qatar menjadi salah satu tim kuat di turnamen ini,” katanya.

Shin Tae-yong menegaskan bahwa dirinya sebagai arsitek tim harus membangun kepercayaan diri para pemain Indonesia agar bisa keluar dari tekanan dan menunjukkan kekuatan di ajang bergengsi tersebut.

Sebelum datang ke Qatar, Indonesia terlebih dahulu melakukan pemusatan latihan di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), pada tanggal 1 hingga 10 April 2024. Selama berada di sana skuad Garuda Muda dikalahkan Arab Saudi dengan skor 1-3 dan menang 1-0 atas UEA.

Setelah melawan Qatar, Indonesia menghadapi Australia (18 April) dan Yordania (21 April). Skuad Garuda Muda diharapkan melaju ke babak semifinal, sekaligus menjaga peluang lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Juara, runner-up, dan peringkat ketiga terbaik Piala Asia U-23 2024 berhak mentas di Olimpiade Paris 2024. Sedangkan posisi empat besar harus menjalani play-off melawan peringkat keempat Piala Afrika U-23 2023, Guinea.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pemerintah Dorong Koperasi Tani Berkolaborasi dengan Kopdes Merah Putih
Pemerintah Dorong Koperasi Tani Berkolaborasi dengan Kopdes Merah Putih
pemutihan BI Checking-3
Cara Cek BI Checking Online Lewat Hp, Anti Ribet!
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah Akibatkan Ikan Mati
Situ Rawajejeg di Kabupaten Bogor Tercemar Limbah, Ikan Mati
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Dua Ekor Kambing di Desa Tundagan Kuningan Diterkam Macan Tutul
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.