Kenali Fungsi Otot Mata dalam Membantu Indra Penglihatan!

Fungsi otot mata
(Pexels)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Mata adalah organ tubuh manusia yang memiliki peran penting sebagai indra penglihatan. Indra penglihatan ini terdiri dari beberapa bagian, yang masing-masing memiliki peran dalam memaksimalkan fungsi penglihatan, seperti fungsi otot mata yang berkaitan dengan gerakan bola mata.

Gerak bola mata adalah komponen penting dalam fungsi penglihatan. Karena, gerakan ini yang mengatur agar bayangan objek dapat jatuh tepat di retina, sehingga tercipta persepsi visual yang akurat. Dapat dikatakan bahwa fungsi penglihatan akan optimal, jika gerak bola mata terkoordinasi dengan baik.

Fungsi Otot Mata

Sebagai indera penglihatan, mata bertugas menangkap informasi visual dari lingkungan sekitar, untuk kemudian diproses oleh pusat penglihatan di otak. Agar bisa melihat objek di sekitar, bola mata perlu bergerak, baik itu ke kanan, ke kiri, ke atas, atau ke bawah.

Fungsi otot mata untuk mengoordinasikan bola mata ke arah tertentu. Selain itu juga untuk mengatur posisi bola mata agar cahaya dapat masuk dan jatuh di retina, sehingga objek dapat tertangkap dengan baik oleh otak.

Otot yang menggerakkan bola mata disebut otot ekstraokular. Ini dapat menggerakkan bola mata dengan gerak sadar. Ekstraokular terdiri dari beberapa bagian.

  • Otot Levator Palpebralis berfungsi untuk membantu membuka mata dengan mengangkat kelopak mata.
  • Orbikularis Okuli berfungsi membantu mata untuk menutup kelopak mata, baik saat tidur maupun berkedip.
  • Rektus Okuli Inferior berfungsi menggerakkan bola mata ke arah bawah. Selain itu juga membantu otot oblique inferior untuk melakukan gerakan extorsion dan membantu otot rektus lateral untuk melakukan gerakan abduction.
  • Otot Rektus Okuli Medial berfungsi untuk menggerakkan bola mata ke arah medial, yaitu ke arah dalam atau mendekati hidung (adduction).
  • Rektus Okuli Lateral berfungsi untuk menggerakkan bola mata ke arah lateral, yaitu ke arah luar atau menjauhi hidung (abduction).

BACA JUGA: Kenali 6 Penyebab Pusing pada Area Mata

  • Rektus Okuli Superior berfungsi untuk menggerakkan bola mata ke arah atas (elevation), sekaligus membantu otot oblique superior untuk melakukan gerakan intorsion dan membantu otot rektus medial untuk melakukan gerakan adduction.
  • Otot Oblique Inferior berfungsi untuk membantu bola mata melakukan gerakan memutar menjauhi hidung (extorsion), membantu menggerakkan mata ke atas (elevation), dan membantu gerakan mata menjauhi hidung (abduction).
  • Oblique Superior berfungsi untuk membantu bola mata melakukan gerakan memutar mendekati hidung (intorsion), membantu menggerakkan mata ke bawah (depression), dan membantu gerakan mata menjauhi hidung (abduction).

Semoga informasi ini bisa memperluas pengetahuanmu, terima kasih telah membaca artikel ini!

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Persib Bidik Kemenangan Atas PSS, Bojan Hodak: Mereka Akan Tampil All Out
Persib Bidik Kemenangan Atas PSS, Bojan Hodak: Mereka Akan Tampil All Out
desakan ganti wapres
Forum Purnawirawan TNI Desak Ganti Wapres, Ini Respon MPR
Komdis PSSI Beri Teguran Keras Kepada Persib, Marc Klok Bereaksi
Komdis PSSI Beri Teguran Keras Kepada Persib, Marc Klok Bereaksi
dirut JakTV kasus perintangan korupsi
Perkara Kasus Perintangan Korupsi, Kejagung Periksa 3 Kameramen JakTV
solo jadi daerah istimewa
Solo Diusulkan Jadi Daerah Istimewa?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.