Kenaikan UMK Kota Bandung 2024, Disnaker Bilang Gini

Strategi Pemkot Bandung Tingkatkan Indeks Kesehatan
Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono.(Foto:Dok.Humas Pemkot Bandung).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Bandung Andri Darusman mengaku telah menerima aspirasi soal kenaikan UMK 2024. Kenaikan tersebut mencapai 17 persen.

“Untuk tingkat kota, kita sudah mendapat aspirasi. Usulannya 17 persen. Tetapi untuk yang sesuai dengan PP 51 itu besarannya 3,9 persen. Tetapi kan keputusannya nanti. Tepatnya nanti di tanggal 30 November akhir bulan ini,” kata Andri Darusman, Senin (27/11/2023).

Sementara itu, Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono menyebut, upah minimum kabupaten (UMK) kota masih dalam tahap pembahasan bersama Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

BACA JUGA: Pemkot Bandung Harapkan Situasi Kontras Jelang Pemilu 2024 Mendatang

“Masih dalam tahap pembahasan untuk menentukan batas ambang bawah dan ambang atas. Di Kota Bandung sudah rapat pleno. Nanti kita tunggu keputusannya seperti apa,” kata Bambang Tirtoyuliono

Menurutnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung pastinya akan menghitung dengan baik dan cermat untuk menjadi kesepakatan bersama soal kenaikan UMK tersebut.

“Besarannya berapa, nanti diputuskan. Makanya ada perwakilan, baik dari pengusaha dan buruh, dan juga dari pemerintah. Ini sedang kita formulasikan. Prinsipnya kita berpegang teguh pada PP 51, karena itu perintah undang-undang seperti itu,” ujarnya.

BACA JUGA: Tentang UMK Kota Bandung Kata Bambang Gunakan PP 51

Perlu diketahui, besaran UMK Kota Bandung 2023 saat ini adalah Rp 4.048.462 dengan kenaikan sebesar Rp 273.601,91. Peningkatan UMK tersebut yakni sebesar 7,20 persen.

(Rizky Iman / Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
purnawirawan tni prabowo
Didesak Purnawirawan TNI Soal Gibran, Ini Sikap dari Prabowo
Stabilisasi Harga dan Dorong Perkembangan UMKM Lokal, Disdagin Kota Bandung Bakal Gelar Bazar Mura
Stabilisasi Harga dan Dorong Perkembangan UMKM Lokal, Disdagin Kota Bandung Bakal Gelar Bazar Mura
Windy 'Idol'
Windy 'Idol' Menangis di KPK: Saya Pengen Punya Masa Depan
Suar Mahasiswa Awards
Roadshow Perdana Suar Mahasiswa Awards 2025 Disambut Antusias di UHS
KECURANGAN UTBK SNBT 2025-1
Peserta UTBK SNBT Ketahuan Pasang Kamera di Behel Gigi Sampai Kuku, Panitia SNPMB Buka Suara
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.