PURWAKARTA,TM.ID: Kejaksaan Negeri Kabupaten Purwakarta, mengungkap kasus dugaan korupsi biaya tidak terduga penanganan COVID-19 tahun anggaran 2020.
Kepala Seksi Pidana Khusus Kejari Purwakarta, Nana Lukmana mengatakan, penyidik akan segera menetapkan tersangka dalam kasus tersebut itu setelah menuntaskan pemeriksaan seluruh saksi.
Selain itu, penyidik juga masih menunggu proses audit penghitungan kerugian negara melalui lembaga terkait dalam kasus itu.
“Untuk penentuan siapa tersangka kasus dugaan korupsi dana COVID-19 akan disampaikan setelah penghitungan kerugian negara kami terima,” kata Nana.
BACA JUGA: Lagi, Aktor Revaldo Diamankan Polisi Soal Kasus Narkoba
Dalam mengungkap kasus dugaan korupsi dana penanganan COVID-19 di lingkungan Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) Purwakarta itu, penyidik telah memeriksa lebih dari seribu orang saksi untuk dimintai keterangan. Pemeriksaan dilakukan secara maraton dan selesai pada Desember 2022.
Kasus dugaan korupsi dana penanganan COVID-19 di lingkungan Dinsos P3A Purwakarta dengan total anggaran mencapai Rp38 miliar.
Selain kasus itu, Kejari Purwakarta juga sedang menangani kasus dugaan korupsi dana kapitasi dan nonkapitasi di Puskesmas Plered. Saat ini kasusnya masih tahap penyelidikan.
(Dist)