Kejar Pasar Global Kendaraan Listrik, TVS Bermitra dengan BMW

Foto - Web -

Bagikan

JAKARTA,TM.id : Produsen sepeda motor India TVS Motor siap menjalin kerja sama dengan salah satu produsen otomotif terbesar dunia, BMW untuk mengejar pasar global kendaraan listrik (electric vehicle/EV).

Presiden & CEO-TVS Motor Company KN Radhakrishnan mengatakan, TVS Motor telah mempersiapkan diri dalam menerapkan strategi elektrifikasi total untuk semua produk otomotifnya. Semua kendaraan yang diproduksi akan tersedia dalam model EV (electric vehicle).

KN Radhakrishnan menyatakan, strategi elektrifikasi itu akan mulai diproses dalam tiga tahun ke depan.

Langkah pertama yang dilakukan adalah dengan meningkatkan produksi skuter listrik TVS iQube.

“12 kuartal ke depan, kami harus menampilkan (EV) di setiap segmen dan kami harus menerima perubahan secara proaktif, tidak menunggu pemain lain masuk, kemudian mulai berpikir,” kata KN Radhakrishnan, dikutip dari Antara, Minggu (18/12/2022).

Menurutnya, TVS Motor melihat melihat EV sebagai peluang besar untuk industri otomotif ke depan, yang tidak hanya di India tetapi di negara berkembang yang menjadi tujuan ekspor.

“Kami juga masuk ke banyak negara maju seperti Eropa atau AS atau Jepang atau bagian dunia lainnya,” kata dia.

Bersamaan dengan kemitraan dengan BMW, TVS juga memperluas produksi e-skuter iQube. Ia menambahkan bahwa skuter listrik itu telah merangkum 25 ribu pemesanan hingga Maret 2023.

Di sisi lain, TVS juga tidak melupakan sepeda motor dengan mesin bakar konvensional.

Mereka tetap menjual motor dengan merek Norton namun dengan kelas yang ditingkatkan menjadi lebih premium untuk menyasar segmen yang lebih mapan di pasar domestik India.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva