Kazakhstan Lolos ke Billie Jean King Cup Finals 2025, Elena Rybakina Jadi Penentu

Elena Rybakina
Elena Rybakina (Foto: WTA).

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Kazakhstan memastikan diri lolos ke putaran final Billie Jean King Cup 2025 setelah mencatat kemenangan meyakinkan atas Kolombia dalam babak kualifikasi.

Laga ini menjadi panggung dominasi Kazakhstan yang dipimpin oleh bintang mereka, Elena Rybakina, diikuti oleh penampilan impresif Yulia Putintseva dan duet ganda Zarina Diyas/Zhibek Kulambayeva.

Juara Wimbledon 2022, Rybakina, hanya membutuhkan dua set untuk membungkam harapan Kolombia melalui kemenangan atas Yuliana Lizarazo, yang sempat memberikan perlawanan di set kedua.

Meski sempat kehilangan servis di awal set kedua, Rybakina bangkit dan mencatat 18 poin beruntun untuk menyegel kemenangan. Ini merupakan kemenangan kesembilan dari 10 pertandingan tunggal yang telah ia lakoni di kompetisi beregu bergengsi ini.

“Saya merasa sangat gembira bisa mendapatkan kemenangan dan menantikan menuju Finals. Saya tahu saya bisa tampil lebih baik, tapi hari ini saya merasa sudah bermain cukup apik,” ,” ujar Rybakina kepada media, dikutip Sabtu (12/4/2025).

BACA JUGA:

Petra Kvitova Raih Gelar Tunggal WTA ke-30 di Miami Open

Sebelumnya, Putintseva membuka jalan dengan kemenangan telak atas debutan Kolombia Mediorreal Arias, 6-0, 6-1. Petenis Kazakhstan ini hanya kehilangan tiga poin di set pertama dan bermain dominan sepanjang laga.

Arias baru bisa mencetak angka pada poin ke-12 pertandingan dan sempat mencuri game di set kedua, namun tak cukup untuk membalikkan keadaan.

“Selalu menyenangkan unggul 1-0 untuk tim. Kali ini saya benar-benar menikmati permainan saya,” kata Putintseva yang mencatatkan kemenangan ke-22 di ajang Billie Jean King Cup.

Tak hanya di sektor tunggal, Kazakhstan juga menyapu bersih di sektor ganda. Pasangan Zarina Diyas/Zhibek Kulambayeva menutup kemenangan sempurna setelah mengalahkan Lizarazo/Maria Paulina Perez dalam pertarungan tiga set yang berakhir 6-2, 5-7, 6-4.

Dengan hasil ini, Kazakhstan menjadi salah satu dari delapan negara yang akan tampil di Billie Jean King Cup Finals 2025 yang akan digelar di Shenzhen, Tiongkok. Mereka bergabung dengan juara bertahan Italia, tuan rumah Tiongkok, serta lima negara lain yang masih memperebutkan tempat di babak utama.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
apa itu vasektomi-1
Wajib Tahu, Ini Keuntungan dan Kerugian Kontrasepsi Vasektomi
apa itu vasektomi
Ramai Diperbincangkan, Apa Itu Vasektomi?
Prabowo dan Jokowi Potensi Pecah Kongsi Demi Kepentingan Kekuasaan Politik
Prabowo dan Jokowi Potensi Pecah Kongsi Demi Kepentingan Kekuasaan Politik
Masyarakat Diminta Peran Aktif Laporkan Dugaan Politik Uang
Masyarakat Diminta Peran Aktif Laporkan Dugaan Politik Uang
Cibeber
Wow! Desa Cibeber Bangun Lapangan Mini Soccer Rp1,5 Miliar
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Headline
Sikapi Kasus Pemerkosaan oleh Dokter PPDS Unpad, BPOM Revisi Aturan Obat Bius
Sikapi Kasus Pemerkosaan oleh Oknum Dokter PPDS Unpad, BPOM Revisi Aturan Obat Bius
Seluruh Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Salurkan Hak Pilih di PSU, Masing-Masing Optimis Raih Suara Terbanyak
Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Salurkan Hak Pilih di PSU, Masing-Masing Optimis Raih Suara Terbanyak
Logo Asia Afrika Youth Forum 2025 Karya Anak Muda Bandung
Resmi, Logo Asia Afrika Youth Forum 2025 Karya Anak Muda Bandung
Otoritas Pelabuhan Ungkap Kronologis Kemacetan di Tanjung Priok
Otoritas Pelabuhan Ungkap Kronologis Kemacetan di Tanjung Priok

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.