Kakang Rudianto Terharu Dengan Animo Besar Bobotoh

Penulis: raffy

Kakang Rudianto Terharu Dengan Animo Besar Bobotoh
Persib Lifting Trophy Liga 1. (RF/TM)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pemain bertahan Persib Bandung, Kakang Rudianto mengaku terharu dengan besarnya antusiasme Bobotoh dalam merayakan gelar juara Liga 1 2024/2025. Kakang Rudianto mengungkapkan perayaan ini layak dilakukan Bobotoh karena mereka juga sudah berjuang mendukung Persib.

Kakang Rudianto menerangkan, keberadaan Bobotoh benar-benar menjadi suntikan motivasi untuk tim Persib Bandung. Sehingga perjuangan Persib dalam meraih gelar juara di musim ini terasa lebih ringan, termasuk gelar pada musim lalu.

“Untuk pertandingan tadi, saya sangat terharu karena banyaknya bobotoh atau suporter yang datang dan mensupport kami untuk bisa memenangkan pertandingan di laga terakhir,” jelas Kakang.

Dengan besarnya dukungan tersebut, menjadikan semua awak di timnya bertekad untuk meraih juara. Ia pun bersyukur karena tekad itu bisa berbuah manis, sekaligus mencetak sejarah di sepak bola Indonesia dalam meraih gelar secara back to back.

Baca Juga:

Respons Ketum PSSI Dengan Banyaknya Flare dan Ledakan Petasan di Pertandingan Persib vs Persis 

Tak Bisa Hadir? Ini Link Live Streaming Pawai Kemenangan Persib Bandung

“Saya sebagai pemain atau semua pemain dan pelatih kami bertekad mengakhiri Liga ini dengaan kemenangan,” tambahnya.

Dalam meraih gelar secara back to back, ia menilai perjalanan Persib memang sangat terjal. Pasalnya Persib di musim ini banyak dihadapkan sejumlah masalah, seperti selalu tampil dengan komposisi seadanya. 

Ia juga sangat kagum dengan kerja keras seluruh staf pelatih yang terus mengerahkan tenaganya demi Persib. Bek asal Cianjur itu berharap gelar ini menjadikan Persib semakin tangguh di musim berikutnya.

“Tentunya untuk jadi juara back-to-back sangat banyak cobaannya, saya kagum kepada pelatih untuk percaya ke semua pemain di Liga tahun ini, sampai kami bisa meraih juara kembali.” tutupnya. (RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Fetty Anggrainidini
Resep Semangat ala Fetty Anggrainidini: Senyum dan Sapaan Warga
Tabung Gas 12 Kg Meledak Dahsyat! Lukai Warga dan Hancurkan Seisi Rumah di Bogor
Cadangan Devisa Indonesia
Cadangan Devisa Naik Tipis Akhir Juni, Capai US$152,6 Miliar
Senjata Nuklir
CEK FAKTA: Benarkah Indonesia Pamer Senjata Nuklir?
mobil propam tabrak lari
Mobil Propam Polres Tapanuli Diduga Lakukan Tabrak Lari, Perekam: Wah Gila!
Berita Lainnya

1

The Klan Unity, Puncak Acara 37th Bikers Brotherhood 1%MC Indonesia

2

Hyundai Siap Bawa Mobil Baru ke Indonesia, Stargezer Terbaru Siap Bikin Rival Panas Dingin?

3

Remu Suzumori Masuk Daftar 7 Aktris Paling Sukses di Jepang

4

Konser Reuni Oasis Berhasil, Tapi Kolaborasi dengan Adidas Banjir Kritik dan Drama!

5

Dukung Akses Pendidikan Tinggi Bagi Putra-Putri Daerah Terbaik, PT Pertamina Hulu Indonesia Kembali Gulirkan Program Beasiswa Sobat Bumi Kalimantan
Headline
Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi
Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Jadwal Penerbangan Kupang-Maumere Terdampak
Gempa Guncang Kabupaten Pangandaran Magnitudo 5,1 Tak Berpotensi Tsunami
Gempa Guncang Kabupaten Pangandaran Magnitudo 5,1 Tak Berpotensi Tsunami
Bangunan Enam Lantai di KBU Disegel, Diduga Langgar Izin dan Aturan Tata Ruang
Bangunan Enam Lantai di KBU Disegel, Diduga Langgar Izin dan Aturan Tata Ruang
Teras Cihampelas Dibongkar? DPRD Minta Kajian Menyeluruh dan Solusi Pengganti
Teras Cihampelas Dibongkar? DPRD Minta Kajian Menyeluruh dan Solusi Pengganti

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.