Kabar Duka, Sastrawan dan Sosiolog Ignas Kleden Meninggal Dunia

Sastrawan dan Sosiolog Ignas Kleden Meninggal Dunia
Sastrawan dan Sosiolog Ignas Kleden Meninggal Dunia (Tangkapan layar Instagram @mohari_bdg)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sastrawan sekaligus sosiolog kenamaan Ignas Kleden meninggal dunia di Jakarta pada Senin (22/1) dini hari.

Kabar duka tesebut disampaikan oleh penulis Goenawan Mohamad melalui akun X miliknya.

“Ignas Kleden meninggalkan kita. 1948-2024. Percikan perenungannya adalah cahaya,” kata Goenawan di akun @gm_gm, Senin.

Ignas Kleden menghembuskan napas terakhir di RS Suyoto, Jakarta Selatan pada pukul 03.46 WIB.

BACA JUGA: Google Doodle Tampilkan Sastrawan Sapardi Djoko Damono

Ignas Kleden lahir dan besar di Waibalun, Larantuka, Flores Timur, Nusa Tenggara Timur pada 19 Mei 1948. Dia sempat menempuh pendidikan di sekolah calon pastor setelah lulus dengan predikat terbaik di sekolah dasar.

Namun dia keluar dari sekolah tersebut, kemudian menempuh pendidikan di Sekolah Tinggi Filsafat Teologi (STFT) Ledalero, Maumere, Flores pada 1972. Ia mendapatkan gelar Master of Art bidang filsafat dari Hochschule fuer Philosophie, Muenchen, Jerman pada 1982, dan meraih gelar Doktor bidang Sosiologi dari Universitas Bielefeld, Jerman 1995.

Ketika masih tinggal di Flores, ia rutin mengirimkan tulisannya ke majalah Basis Yogyakarta. Dia juga menulis artikel di majalah Budaya Jaya Jakarta, dan menulis artikel semipolemik untuk majalah Tempo. Setelah hijrah ke Ibu Kota, ia makin aktif menulis, baik di majalah maupun jurnal.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
ijazah palsu jokowi (4)
Isu Ijazah Palsu Jokowi, Pakar: Mau Tidak Mau, Jalan Pembuktian Hanya Pengadilan
Ketua yayasan rudapaksa anak
Ketua Yayasan Panti di Batam Rudapaksa Anak di Bawah Umur Hingga Melahirkan
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.