Jokowi Angkat Bicara Soal Tundingan Kerahkan Partai Cokelat di Pilkada 2024

Penulis: agus

Kelemahan Riset OCCRP
Mantan Presiden Joko Widodo ketika memberi keterangan di Timor Tengah Utara, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Rabu (2/10/2024) (Dok. RRI)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Presiden ketujuh Indonesia Joko Widodo menyikapi soal tudingan terkait dirinya mengerahkan partai coklat (parcok) dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) di Sumatera Utara.

Diketahui, Partai Cokelat atau Parcok adalah istilah yang belakangan diasosiasikan dengan aparat kepolisian.

Namun, saat ditanyakan awak media, Jokowi mengarahkan jawaban ke calon gubernur Sumut nomor urut 1, Bobby Nasution, yang juga merupakan menantunya tersebut.

“Tanyakan ke Pak Bobby,” kata Jokowi saat berkunjung ke Kota Medan, Jumat (29/11/2024).

“Itu dibuktikan saja, jangan hanya tunduhan -tuduhan,” jelasnya.

Selain itu, Jokowi juga meminta pihak yang merasa keberatan untuk melaporkan masalah itu ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) atau membawa perkara tersebut ke Mahkamah Konstitusi (MK).

“Dilaporkan saja ke Bawaslu kan ada mekanismenya, dan bawa saja ke MK ada mekanismenya,” ucap Jokowi.

Hal itu disampaikan usai Jokowi disebut -sebut menggunakan partai cokelat untuk memenangkan pasangan calon nomor urut 1 Bobby Nasution-Surya di pemilihan gubernur (Pilgub) Sumut 2024.

Tak hanya itu, Jokowi juga dituduh melakukan hal yang sama untuk memenangkan pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin di Pilgub Jateng.

Sebelumnya, Sekjen PDIP Hasto Kritiyanto menunding aparat kepolisian telah menyalahgunakan kekuasaan dalam Pilkada serentak 2024.

BACA JUGAGibran Rakabuming Datang ke Rapimnas Golkar, Prabowo Subianto: Keputusan Luar Biasa

“Kami menerima begitu banyak laporan -laporan tentang penyalahgunaan kekuasaan dari Polri. Semula kami menyebut sebagai oknum,” kata Hasto , Rabu (20/11/2024).

“Tetapi melihat terjadi di banyak wilayah maka itu tidak lagi oknum,” tegasnya.

 

(Agus Irawan/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tarif Listrik
CEK FAKTA: Tarif Listrik Nasional Naik Mulai Juli 2025?
Investasi Bandara Kertajati
Potensi Gak Jelas, Pemkab Majalengka Batalkan Investasi Rp150 M ke Bandara Kertajati
Pelecehan seksual Purwakarta
Kasus Pelecehan Seksual Guncang Purwakarta, Disdik Siapkan Surat Edaran Pengamanan Siswa
Maka cavalry duta sheila on 7
Maka Cavalry Duta Sheila On 7, Modifikasi Spesial!
uji tabrak toyota innova zenix
Hasil Uji Tabrak Toyota Innova Zenix di India, Proteksi Baik untuk Keluarga
Berita Lainnya

1

Ketum Bomber Siap Dukung dan Jaga Kondusifitas Piala Presiden 2025

2

Tegas! Kemenhut Perketat Pengawasan Prosedur Keselamatan Pendakian Gunung

3

Harga BBM Pertamina, Shell Hingga Vivo Resmi Naik! Ini Daftarnya

4

Cek! Kisi-kisi Ujian Tes Terstandar SPMB Jabar 2025

5

Apple Posting 'Ratoh Jaroe', Tarian Seribu Tangan Tradisi Aceh
Headline
Real Madrid
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus Piala Dunia Antarklub 2025 Selain Yalla Shoot
Tarian Aceh Ratoh Jaroe - Instagram Apple
Apple Posting 'Ratoh Jaroe', Tarian Seribu Tangan Tradisi Aceh
hamdan att meninggal
Legenda Dangdut Hamdan ATT Meninggal Dunia, Tinggalkan Warisan Abadi
2f1b6297-de61-4066-87c5-c232ab77feb0
Hari Bhayangkara ke-79, Pemkot Bandung dan Polrestabes Sinergi Jaga Bandung Tetap Aman

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.