JNE Gelar Halal Bihalal 1446 H Bersama Untuk Maju dan Bahagia

JNE Gelar Halal Bihalal 1446 H Bersama Untuk Maju dan Bahagia
JNE Gelar Halal Bihalal 1446 H Bersama Untuk Maju dan Bahagia (Dok. JNE)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGEDIA.ID — Dalam semangat mempererat silahturahmi dan memperkuat nilai kebersamaan, JNE menggelar acara Halal Bihalal 1446 H dengan mengusung tema “Bersama Untuk Maju dan Bahagia” pada Rabu, 9 April 2025. Acara ini dilaksanakan secara hybrid dan diikuti oleh seluruh Ksatria dan Srikandi JNE di seluruh Indonesia dengan kegiatan utama yang berlangsung secara offline di Kantor Pusat JNE, Jl. Tomang Raya, No. 11, Jakarta Barat.

Sebagai wujud komitmen JNE terhadap nilai kemanusiaan dan semangat berbagi kebahagiaan, JNE meberikan santunan kepada anak-anak yatim dari Yayasan Al-Mustaqim dalam rangkaian kegiatan tersebut.

Presiden Direktur JNE, M. Feriadi Soeprapto, dalam sambutannya menyampaikan kegiatan ini sejalan dengan filosofi perusahaan yaitu Berbagi, Memberi, dan Menyatuni. “Momen Halal Bihalal ini menjadi refleksi bagi seluruh karyawan JNE untuk terus memperkuat semangat “Connecting Happiness”. Dengan saling memaafkan dan mempererat silaturahmi, kita bisa maju dan mencapai kebahagiaan bersama dan tetap menjalin hubungan baik dengan seluruh karyawan, pelanggan, mitra, maupun masyarakat luas.”

BACA JUGA:

JNE Content Competition 2025 kembali di Gelar dengan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Rayakan Ramadan 1446 H dengan Penuh Berkah bersama JNE

Acara ini juga diisi dengan tausiyah, muhasabah, dan doa yang disampaikan langsung oleh Ustaz Taufiqurrahman, yang dikenal sebagai “Ustaz Pantun”. Dengan gaya ceramah khasnya yang penuh pantun dan pesan-pesan mendalam yang mengajak para Ksatria dan Srikandi JNE untuk merenungi makna bulan Syawal sebagai momentum untuk meperbaiki diri dan memperkuat tali persaudaraan.

“Bulan Syawal bukan sekedar momen silaturahmi, tapi juga ajang untuk memperbarui niat dan semangat kita dalam bekerja, beribadah, dan berbagi. Ikan mas koki berwarna-warna, rezeki ngak kemana-mana. Pergi mendaki berjalan kaki, gelap gulita di khawatirkan, harta hati yang kita miliki, adalah yang telah kita infakkan.” Ungkap Ustaz Taufiqurrahman dalam pantunnya yang disambut antusias oleh para Ksatria dan Srikandi JNE.

Dengan diselenggarakannya acara ini, JNE berharap seluruh Ksatria dan Srikandi di seluruh Indonesia dapat menghidupkan kembali nilai-nilai silaturahmi, saling memaafkan, dan kebersamaan sebagai landasan dalam membangun semangat kerja yang positif, penuh makna, dan berdampak nyata dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

(TM)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pengepungan di Bukit Duri-1
'Pengepungan di Bukit Duri' Capai 71.695 Penonton di Hari Pertama Tayang!
pemutihan BI Checking-1
Berapa Lama Proses Pemutihan BI Checking?
muncul uban usia muda
Muncul Uban di Usia Muda? Kenali Penyebabnya!
bahlil posisi airlangga
Diisukan Geser Posisi Airlangga Hartarto, Bahlil: Nggak Pernah Tahu
Anggota DPRD DKI Jakarta Nilai Kenaikan Tarif PAM Jaya Bermasalah!
Anggota DPRD DKI Jakarta Nilai Kenaikan Tarif Air PAM Jaya Bermasalah!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

5

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot
Headline
KDM ngamuk jalan kalijati
KDM Murka Jalan Kalijati Rusak Gegara Truk Galian Tanah, Izin Dicabut!
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.