BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Viral di media sosial X/Twitter, seorang anak meminta jersey kepada salah satu pemain Timnas Garuda, Mercelino Ferdinan, Rabu (26/3/2025).
Diketahui, video tersebut pertama kali diunggah oleh akun X/Twitter @mafiawasit dan telah mendapatkan 1,5 juta tayangan dan 803 komentar.
Namun saat Jersey tersebut diberikan oleh Marcelino dari tepi lapangan, sayangnya ada penonton dari kerumunan tribun yang merebutnya. Sontak hal tersebut menuai perbincangan warganet X/Twitter yang menanyakan siapa pelaku perebut hak orang lain tersebut.
“Jadi begini, @marcengggg melihat adik kecil yang meminta jerseynya dengan gambar dan tulisan kardus tersebut. Karena jarak lapangan ke tribun ada ‘kalenan’, baju tersebut dilemparkan oleh Marcelino, tapi kebablasan dan diambil orang lain, ” tulis @mafiawasit.
BACA JUGA:
Timnas Indonesia Pimpin 1-0 atas Bahrain Berkat Gol Ole Romeny: Perubahan Taktik Kluivert Jitu!
Prabowo Saksikan Kemenangan Timnas Indonesia, Turun ke Lapangan untuk Beri Selamat kepada Pemain
Pria yang tidak diketahui namanya tersebut, langsung berlari ke arah belakang tanpa memperdulikan si anak. Di sisi lain, Marcelino yang masih di tepi lapangan tersadar akan jerseynya menyasar ke orang lain.
Tanpa bepikir panjang, ia meminta kepada para penonton untuk menghentikan orang tersebut. Namun, sayangnya orang-orang di tribun tidak memperdulikan hal tersebut dan cenderung menghiraukannya.
“Saya berada di zona yang sama dengan adik tersebut. Marcelino sudah menunjuk bahwa itu jersey latihannya untuk si adik, tapi diembat sama orang, ” tulis komentar oleh akun @_versans.
Hingga saat ini belum ada keterangan lebih lanjut siapa pelaku yang mengambil jersey Marcelino. Warganet berharap agar pria tersebut segera mengembalikan jersey Marcelino kepada sang anak.
(Usk)