Jelang PON XXI Sumut – Aceh 2024, Kontingen Jabar Jalani Latihan di Korea

APBD Jabar 2025
Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin.(Foto: Dok.Pemprov Jabar).

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Kontingen Jawa Barat (Jabar) melakukan pemusatan latihan di Korea Selatan sebagai bagian dari persiapan menuju PON XXI Sumut – Aceh 2024. Pelepasan kontingen ini diadakan di Aula Barat Gedung Sate pada Jumat (5/7/2024), dan dihadiri oleh Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin.

Bey  mengungkapkan, betapa pentingnya pemusatan latihan di luar negeri bagi perkembangan dan prestasi para atlet Jawa Barat. Ia menekankan bahwa pengalaman berlatih di Korea Selatan, dengan disiplin dan metode latihan yang ketat, akan memberikan manfaat besar bagi atlet dalam mencapai performa puncak, tidak hanya di PON XXI, tetapi juga di ajang internasional seperti SEA Games dan Asian Games.

“Latihan di Korea Selatan menawarkan standar yang sangat tinggi. Para atlet kita akan merasakan langsung bagaimana berlatih dengan disiplin tinggi dan program yang terstruktur dengan baik. Harapannya, para pelatih yang ikut serta dapat membawa pulang metode tersebut dan menerapkannya di tanah air,” ujar Bey di hadapan para atlet.

BACA JUGA: FORKI Jabar Komit Pertahankan Gelar Juara Umum di PON XXI 2024

Namun, Bey juga menyadari bahwa peningkatan kualitas latihan ini akan berdampak pada anggaran, terutama terkait pemenuhan kebutuhan gizi atlet yang memadai.

“Kebutuhan protein dan kalori yang tinggi harus dipenuhi untuk mendukung latihan yang intensif. Ini memang akan membutuhkan alokasi anggaran lebih, tapi demi masa depan atlet-atlet Jabar, hal tersebut harus diprioritaskan,” tambahnya.

Para atlet dan pelatih yang berangkat ke Korea Selatan diharapkan dapat membawa semangat juang yang tinggi dan memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya. Dengan program latihan yang intensif dan dukungan penuh dari pemerintah daerah, Jawa Barat menargetkan untuk mempertahankan gelar juara di PON XXI dan meraih prestasi lebih tinggi di tingkat internasional.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
IMG_20241104_170618
Gugun Gusman Cetak Sejarah di One Pride MMA
DPR RI Naturalisasi
Dukungan Penuh DPR RI Agar Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Sahrul Gunawan Ekonomi kreatif
Sahrul Gunawan Bidik Potensi Ekonomi Kreatif di Kabupaten Bandung
Fitur blokir X
Pembaruan Fitur Blok Milik X Picu Kontroversi
Anggur Shine Muscat
Tips Mencuci Anggur Agar Terhindar dari Residu
Berita Lainnya

1

Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran

2

Hampir 2.000 Peserta Meriahkan POSPAY Run 2024 di Bandung

3

Aksi Reuni 411 Menyasar Jokowi dan Fufufafa, Balas Dendam?

4

Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!

5

Update, Korban Tewas Akibat Letusan Gunung Lewotobi Laki-laki Jadi 10 Orang
Headline
Polisi selamatkan bocah tenggelam
Dramatis! 2 Anggota Polisi Sikka NTT Selamatkan Bocah Tenggelam: Berikan CPR dan Nafas Buatan
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus
KPU Kota Bandung Siapkan 10 TPS Khusus saat Pilwalkot Bandung 2024
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Pabrik Tekstil di Katapang Andir Kabupaten Bandung Kebakaran
Sirkuit-Barcelona-Catalunya
Seri Final MotoGP 2024 Dipindah ke Sirkuit Catalunya