Jelang Pilkada Serentak, Bey Ingatkan Hal Ini kepada Pj Bupati/Walikota

Pilkada Serentak
Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin.(Foto: Dok.Pemprov Jabar).

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin menyatakan, bagi Pj Bupati/Walikota yang akan maju dalam konstestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 tidak menggunakan fasilitas negara untuk kepentingan pribadi maupun politik.

Pilkada serentak 2024 akan dilaksanakan pada bulan November 2024 mendatang.

“Saat mencari dukungan, saat mendaftar, selama kampanye jangan sampai menggunakan fasilitas negara,” kata Bey di Bandung, dikutip Rabu (8/5/2024).

Bey juga mengungkapkan, para Pj yang akan mengikuti Pilkada 2024 harus mengikuti aturan. Tidak aji mumpung memanfaat fasilitas negara untuk pribadi, serta menghindarkan diri dari konflik kepentingan.

“Janganlah sampai menggunakan fasilitas negara untuk pertemuan, kepentingan pribadi, nah itu, politik kan kepentingan pribadi,” ucapnya.

Selain itu, kata Bey, berdasarkan aturan yang ada, setiap Pj Kepala daerah yang berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN) ketika akan mencalonkan diri di Pilkada, yang bersangkutan harus mengundurkan diri dari jabatannya.

“Sejak dia mutus akan maju harus profesional tanpa pandang bulu, harus ada etika yang dipegang hari ini sudah tahu akan maju jadi mereka harus komit,” ujarnya.

BACA JUGA: Soal PPDB di Jabar, Bey: Taati Aturan, Jangan Coba Main Belakang!

Bey menekankan, keputusan para Pj yang akan mengikuti Pilkada tidak boleh mengabaikan pelayanan kepada masyarakat.Setiap Pj harus bersikap profesional dan bertanggung jawab terhadap tugas yang diembannya.

“Bupati/wali kota harus melayani semua lapisan masyarakat baik yang terafiliasi politik atau tidak. Tidak boleh karena merasa wah ini bukan pendukung saya, tidak akan dilayani, nggak boleh, tetap harus melayani dengan baik,” ucapnya.

“Aturan memang sampai ditetapkan KPU, tetapi sekali lagi saya minta etika harus dijaga, harus menjalankan tugas degan baik. Masyarakat yang utama,” tambah  Bey.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Komisi XI DPR RI Ingatkan Pemerintah Minimalkan Kebocoran Anggaran Negara
Rawan di Korupsi, Komisi XI DPR RI Ingatkan Pemerintah Minimalkan Kebocoran Anggaran Negara
Harga pangan
Cek! Harga Pangan Kamis, Telur Ayam Rp32.380/kg, Bawang Merah Rp38.050/kg
Penetapan Tersangka Hasto
Soal Penetapan Tersangka Hasto, Jokowi Memilih Tersenyum 'Saya sudah Purnatugas, Pensiunan Biasa'
KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Terkait Kasus Dugaan Suap PAW, KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Ciwalk Bandung
Tempat Liburan Akhir Tahun yang Beda di Bandung
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.