Jefferson Assis Ingin Cetak Banyak Gol Lampaui David da Silva

Jefferson Assis pemain Bali United. (Foto: Instagram)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Penyerang Bali United, Jefferson Assis dalam kondisi lebih bugar usai diparkir oleh timnya saat berlaga di ajang Piala AFC kontra Trengganu FC. Kondisi tersebut membuat Jefferson Assis semakin termotivasi untuk melampaui torehan gol yang dicerak David da Silva.
Jefferson Assis mengatakan tujuan utamanya di laga ini memang mencetak gol sebanyak-banyaknya. Pasalnya dengan mencetak gol, maka langkah Bali United dalam meraih kemenangan akan jauh lebih mudah.
Perlu diketahui, Jefferson baru mencetak 10 gol di musim ini dan hanya berbeda 4 gol dengan David da Silva yang sudah mencetak 14 gol. Sebagai penyerang, penyerang berusia 29 tahun itu ingin melampaui torehan David dan menjadi top skor.
“Ya target dan tujuan saya adalah mencetak gol sebanyak mungkin. Tentu jika saya lebih banyak mencetak gol maka itu akan lebih membantu tim. Jadi tentu lebih bagus jika saya bisa menjadi top skorer karena itu makin membantu tim,” kata dia, Senin (18/12/2023).
Eks pemain Coritiba itu menambahkan, target mencetak banyak gol di laga versus Persib juga didukung dengan level kebugarannya yang prima. Ia juga tak mempermasalahkan keputusan jajaran pelatih untuk mengistirahatkannya di laga kontra Terengganu FC.
Baginya, laga kontra Persib jauh lebih penting ketimbang Terengganu FC. Pasalnya laga kontra Persib jauh lebih bergengsi dan panas, ditambah lagi langkah Bali United di ajang Piala AFC sudah tertutup. Sekalipun itu menang atas Terengganu FC.
“Di laga terakhir (melawan Terengganu) saya tidak bermain, saya diistirahatkan untuk bermain di laga yang spesial ini. Kami berambisi untuk menang besok,” ujar pemain jebolan Liga Malta itu.
Ia memastikan, absennya sejumlah pemain di laga kontra Terengganu FC mampu meningkatkan persiapan timnya menghadapi Persib. Terlebih Bali United menganggap Persib jauh lebih berarti demi menjaga peluang ke babak championship series.
“Pekan ini kami bekerja dengan keras, kami mempersiapkan diri untuk pertarungan besok. Bagi kami, pertarungan besok bukan permainan yang sederhana dan bagi kami ini sangat berarti,” jelasnya.
(RF/Masnur)
Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Kronologi Kebakaran Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.