Jadwal Semifinal Piala Dunia U17, Laga Argentina U17 vs Jerman U17 Paling Ditunggu

Semifinal Piala Dunia U17
Foto: Pemain Argentina U-17 Rayakan Kemenangan di Jakarta International Stadium. (Dok. LOC WCU17/BRY).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Gelaran Piala Dunia U-17 2023 Indonesia semakin panas. Sebanyak 4 negara tersisa dalam perburuan gelar juara Piala Dunia U-17 edisi kali ini.

Argentina U-17, Jerman U-17, Prancis U-17, dan Mali U-17 menjadi tim yang memiliki kesempatan untuk menjadi kampiun di ajang ini. Akan tetapi nantinya, akan ada dua tim yang tersisih dari perburuan gelar juara.

Empat kontestan semifinal Piala Dunia U-17 2023 berasal dari tiga zona berbeda. Argentina dari CONMEBOL (Amerika Selatan), Mali dari CAF (Afrika), serta Jerman dan Prancis dari UEFA (Eropa).

Laga pertama semifinal Piala Dunia U-17 2023 akan mempertandingkan Argentina U-17 versus Jerman U-17. Sedangkan laga selanjutnya akan mempertemukan Mali U-17 versus Prancis U-17.

Kedua laga tersebut akan terpusat digelar di Stadion Manahan Solo pada 28 November 2023. Pertandingan pertama digelar pada pukul 15.30 WIB dan laga kedua digelar pada pukul 19.00 WIB.

Untuk semifinal sendiri, Argentina U-17 kontra Jerman U-17 akan menjadi laga yang paling ditunggu. Pasalnya laga tersebut akan mempertemukan raksasa dari dua konfederasi, antara CONMEBOL dan UEFA.

Laju Argentina U-17 di ajang ini sangat menjanjikan usai mengalahkan Brasil U-17 di babak 8 besar. Kemenangan itu juga di luar dugaan karena Argentina U-17 mampu menang dengan skor telak 3-0 lewat hattrick Claudio Echeverri.

BACA JUGA: Antusias Penonton Piala Dunia U17 Indonesia 2023 Jadi Bukti Target FIFA

Sedangkan Jerman U-17 juga bukan tanpa modal saat menghadapi tim muda Albiceleste. Paris Brunner cs memiliki banyak modal usai selalu meraih kemenangan di sepanjang gelaran Piala Dunia U-17 2023 bergulir.

Pada laga lainnya, Prancis U-17 juga dalam tren positif setelah mampu memenangkan pertandingan di babak 8 besar kontra Spanyol U-17. Ditambah juga perwakilan CAF, yakni Mali U-17 juga memiliki modal jelang hadapi tim muda Les Blues dengan spirit bertanding sejak mengikuti ajang ini.

Laga ini akan menjadi penentu untuk berlaga di partai puncak. Nantinya, setiap tim yang menang akan tampil di partai final, sedangkan tim yang kalah akan sama-sama bertemu untuk memperebutkan posisi ketiga.

Berikut Jadwal Semi Final Piala Dunia U17 Indonesia 2023

Stadion Manahan, Surakarta
28 November 2023 (15:30)
Argentina U-17 vs Jerman U-17

28 November 2023 (19:00)
Prancis U-17 vs Mali U-17

 

(RF/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Manchester City
Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
kemacetan horor tanjung priok
Gubernur Pramono Minta Maaf Soal Kemacetan Tanjung Priok
eksploitasi sirkus taman safari-2
Jadi Sorotan Dugaan Eksploitasi, Begini Sejarah Sirkus OCI Taman Safari
A41I4726.0
Patricio Pitbull Akui Salah Langkah di Debut UFC: Saya Terlalu Santai
pierre-gasly-alphatauri-1st-po
Pierre Gasly Bikin Kejutan di FP1 GP Arab Saudi, Alpine Tunjukkan Taring
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Stefano Cugurra Mundur Dari Bali United
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.