Irjen Pol A Wiyagus Gantikan Irjen Pol Suntana Jabat Kapolda Jabar

Penulis: Budi

kapolda
(web)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID : Kapolda Jawa Barat Inspektur Jenderal (Irjen) Pol Suntana digantikan Irjen Pol Akhmad Wiyagus yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Lampung.

“Benar ada (pergantian Kapolda Jawa Barat),” kata Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Ibrahim Tompo saat dikonfirmasi di Bandung, Jawa Barat, Rabu (29/3/2023).

Adapun pergantian jenderal bintang dua di Polda Jawa Barat itu berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/713/III/KEP/2023 yang dikeluarkan pada 27 Maret 2023. Poin pergantian pejabat kepolisian dalam surat telegram itu tertuang dalam poin ke sembilan dan sepuluh.

Pada poin ke sembilan, disebutkan Irjen Pol Suntana yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Jawa Barat dimutasikan menjadi Pati Baintelkam Polri dalam rangka persiapan penugasan di luar struktur.

Kemudian dalam poin ke sepuluh, disebutkan Irjen Pol Akhmad Wiyagus yang merupakan Kapolda Lampung diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolda Jawa Barat.

BACA JUGA: Kapolri Mutasi 437 Personel Setingkat Perwira

Nama Irjen Pol Akhmad Wiyagus sudah tak asing di lingkungan Polda Jawa Barat, karena sebelumnya ia sempat menjabat sebagai Wakapolda Jawa Barat pada tahun 2019-2020.

Kemudian Akhmad Wiyagus tercatat pernah menjadi Kapolres Sumedang yang berada di wilayah hukum Polda Jawa Barat sekitar tahun 2008.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menerbitkan empat surat telegram berisi daftar mutasi 473 personel mulai dari perwira tinggi, perwira menengah, dan pertama.

Empat surat telegram mutasi tersebut ialah ST/712/KEP./2023 berisi mutasi delapan personel, ST/713/KEP./2023 tentang mutasi 155 personel, ST/714/KEP./2023 soal mutasi 193 personel, serta ST/715/KEP./2023 mutasi terhadap 117 personel.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
csm_2025_01_30-adnan-indah_8f725331ce
Tiga Wakil Ganda Indonesia Tembus Perempat Final Thailand Open 2025
Barcelona
Barcelona Kunci Gelar La Liga 2024/2025 Usai Tekuk Espanyol 2-0
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Pengancaman dan kekerasan
Pelaku Pengancaman Terkait Pengelolaan Lahan Parkir di Bekasi Dibekuk Polisi
Ganja
Peredaran Ganja 6 Kg di Jaktim Berhasil Digagalkan
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”
Headline
luca-marini-repsol-honda-team
Luca Marini Akui Kesalahan Strategi di MotoGP Prancis
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.