Inspirasi, Wapres Dorong Anak Muda Tonton Film Buya Hamka

film buya
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Wakil Presiden Ma’ruf Amin memotivasi masyarakat Indonesia, khususnya anak muda, untuk menonton film biopik Buya Hamka. Menurutnya, film ini dapat memberikan banyak pelajaran dan inspirasi, terutama dalam hal memperjuangkan bangsa, agama, dan negara.

“Banyak pelajaran dan banyak sekali hal-hal yang bisa dijadikan teladan dan memberikan inspirasi pada kita semua, anjuran semua terutama anak muda menonton lah (film Buya Hamka) dimana seorang Hamka sejak muda berjuang untuk bangsa agama dan negara,” ucapnya dalam konferensi pers pemutaran film biopik “Buya Hamka” di Jakarta, Selasa (21/3/2023).

Selain itu, Buya Hamka juga merupakan seorang sastrawan besar yang patut dijadikan tokoh utama sebagai pejuang bangsa. Dalam proses pembuatan film ini, Wapres Ma’ruf Amin mengaku banyak berdiskusi dengan tim produksi Starvision saat ia masih menjabat sebagai Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia pada tahun 2015.

“Tentang pembuatan film ini ketika itu saya menjadi Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia, sering kita diskusi tentang perencanaan pembuatan film ini, tahun 2015 saya memang masih menjadi ketua MUI dan alhamdulilah sekarang sudah selesai,” ucapnya.

BACA JUGA: Buya Hamka Dan Masa Depan Pemuda

Produser Starvision Chand Parwez Servia juga merasa senang karena pemutaran perdana film “Buya Hamka” dapat dihadiri oleh Wapres Ma’ruf Amin. Parwez berharap film ini dapat memberikan manfaat yang baik bagi masyarakat dan dijadikan pilihan tontonan keluarga pada hari Lebaran nanti.

Film “Buya Hamka” sendiri akan terdiri dari tiga bagian dan bagian pertama akan ditayangkan pada tanggal 20 April 2023. Melalui film ini, diharapkan masyarakat Indonesia dapat mengambil teladan dari perjuangan dan ketokohan Buya Hamka sebagai inspirasi dalam memperjuangkan bangsa dan agama.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Apa itu MFA ASN
Apa Itu MFA ASN? Begini Cara Aktivasinya!
ijazah palsu jokowi roy suryo
Berujung Dikasuskan soal Isu Ijazah Palsu Jokowi, Roy Suryo: Konyol!
kasus pagar laut tangerang
IPW Soal Kasus Pagar Laut Tangerang: Ada Ego Kelembagaan antara Kejagung dan Kepolisian
Keluarga Jamin Penangguhan Penahanan Kades Kohod
Keluarga Jamin Penangguhan Penahanan Kades Kohod
tanda travel haji ilegal
Waspada Penipuan, Ini Tanda Travel Haji Ilegal!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

4

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.